Find Us On Social Media :
Rapat Badan Anggaran di DPRD Babel,Kamis ( 18/06/20 ). (Edwin)

Anggaran Penanganan Covid - 19 Provinsi Babel 91 M, Telah di Gunakan 38,4 M

Edwin Kamis, 18 Juni 2020 | 13:03 WIB

SonoraBangka.id - Dalam rapat Badan Anggaran ( Banggar ) DPRD Provinsi Bangka Belitung ( Babel ) yang digelar,Kamis ( 18/06/20 ), Terungkap penggunaan anggaran penanganan Covid - 19 hingga saat ini sudah 38,4 M yang sudah digunakan dari Total anggaran melalui APBD Provinsi Babel sebesar 91,7 M.

Hal ini seperti yang disampaikan oleh Kepala Dinas Badan Keuangan Daerah ( Bakuda ) Provinsi Babel Ferry Aprianto seizin Sekretaris Daerah ( Sekda ) Naziarto yang turut hadir di ruang Banggar DPRD Babel.

"Yang sudah terealisasi saat ini 38,4 M sehingga tersisa sekitar 53,3 M dari Total seluruhnya,"Katanya.

Ketua DPRD Babel Didit Srigusjaya saat memimpin rapat tersebut didampingi wakil ketua Amri Cahyadi dan beberapa anggota Banggar lainnya menekankan kepada pihak eksekutif untuk menggunakan anggaran ini dengan sebaik - baiknya.

"Gunakan sesuai aturan dengan benar,artinya jika aturan tidak terpenuhi,tolong teman - teman di eksekutif untuk tidak dipaksakan penggunaanya," Pungkas Didit.

Lebih lanjut Didit menegaskan dalam membahas implementasi anggaran perubahan DPRD Babel juga akan hati - hati dalam segi hukumnya.