Find Us On Social Media :
(Ist / Gtppc - 19 Babel)

Setelah Dua Hari Tak Ada Penambahan, Hari Ini Pasien Covid - 19 di Babel Bertambah 4 Orang

Edwin Senin, 20 Juli 2020 | 21:35 WIB

SonoraBangka.id -- Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC-19) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mencatat, kasus terkonfirmasi positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Babel kembali bertambah 4 orang.

"Setelah dua hari tak ada penambahan kasus terkonfirmasi positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), hari ini (kemarin-red) kasus terkonfirmasi positif baru kembali bertambah," kata juru bicara GTPPC-19 Babel Andi Budi Prayitno, Senin (20/7).

Pasien baru ini berasal dari Kabupaten Belitung dan Belitung Timur, yakni inisial A-B-S, 24 tahun, laki-laki, ODP/Suspek, beralamat di Mess, Gang Santai, Dukong, Tanjung Pandan, Belitung. Dari hasil tes swab TCM pada 20 Juli 2020 dinyatakan positif Covid-19, dan langsung menjalani isolasi di Rumah Isolasi UPT Sanggar Kegiatan Belajar (SKB).

" berdasarkan riwayat, pada 15 Juli 2020 yang bersangkutan melakukan perjalanan dari Surabaya, daerah terjangkit dan episentrum Covid-19," ujarnya.

Sementara tiga pasien lain, yakni asal Beltim, adalah S-A-P, 13 tahun, laki-laki, ODP/Suspek, beralamat di Pancur, Padang, Manggar, Belitung Timur. L-R-P, 18 tahun, perempuan, ODP/Suspek, beralamat di Pancur, Padang, Manggar, Belitung Timur, dan A-D-M, 48 tahun, perempuan, ODP/Suspek, beralamat di Pancur, Padang, Manggar, Belitung Timur.

Dari hasil tes swab TCM pada 20 Juli 2020, ketiganya dinyatakan positif Covid-19, dan sejak 18 Juli 2020 menjalani swaisolasi atau karantina mandiri di rumah dalam pengawasan.

"Ketiganya terpapar Covid-19 dari T-H-S, orang yang sebelumnya terkonfirmasi Covid-19, dan merupakan kontak langsung T-H-S. Diketahui bahwa S-A-P dan L-R-P adalah anak dari T-H-S, dan A-D-M adalah istri dari T-H-S," sebut ABP.

Ia menambahkan, dengan adanya penambahan kasus konfirmasi dan suspect Covid-19, maka update kasus Covid-19 di Babel sebanyak 180, dalam perawatan 11, dinyatakan sehat & bebas Covid-19, 167 pasien dan meninggal dunia 2 orang.

"Kasus Corona ini tersebar di Bangka 59 kasus, Pangkalpinang 50 kasus, Bangka Barat 22 kasus, Belitung 18 orang, Bangka Tengah 16 orang, Bangka Selatan 9 orang dan Beltim 6 orang," bebernya.

Ia menyebutkan, persentase kesembuhan di Babel 92,78 persen dan tingkat kematian orang yang terkonfirmasi Covid-19 sangat rendah yakni di angka 1,11 persen.

Sementara untuk informasi OTG tercatat 3.448, dalam proses pemantauan: 237 (berkurang ️180), selesai pemantauan: 3.208 orang; ODP 1
134, dalam proses pemantauan: 23 (berkurang 2), selesai pemantauan: 1107; PDP tercatat 156, dalam proses pengawasan: 15 (berkurang 1), selesai pengawasan: 140.

"Masyarakat jangan lengah, dan tetap waspada, patuhi dan jalani protokol Kesehatan Covid-19, lindungi diri, Keluarga dan orang lain, bersama kita pasti bisa melawan Corona," ajaknya.