Find Us On Social Media :
Valentino Rossi berhasil meraih podium (finis di urutan ketiga) pada MotoGP Andalusia 2020. (AFP/JAVIER SORIANO) (kompas.com)

Bisa Podium Menghilangkan Keraguan Petronas Yamaha SRT Untuk Mengontrak Rossi

Vivi Callvella Jumat, 31 Juli 2020 | 09:55 WIB

SONORABANGKA.ID - Bisa naik podium lagi di GP Andalusia pekan lalu merupakan pembuktian Valentino Rossi bahwa dirinya belum selesai. Legenda MotoGP itu masih bisa tampil cepat dan agresif.

Walaupun demikian sampai saat ini belum ada tanda soal kelanjutan kariernya musim depan. Apakah dia memutuskan pensiun atau berlabuh bersama tim lain yakni Petronas Yamaha SRT.

Melihat tanda-tanda Rossi kemungkinan akan melanjutkan balap. Podium pekan lalu juga menghilangkan keraguan Petronas Yamaha SRT untuk mengontrak pebalap gaek tersebut.

Razlan Razali, sebagai bos tim Petronas Yamaha SRT, tidak menyebut secara rinci soal penandatanganan kontrak. Hanya mengatakan semua butuh waktu, apalagi Rossi bukan "pebalap biasa."

"Kami membuat pilihan berdasarkan bisnis, tetapi juga tidak dapat mengabaikan penggemar yang mungkin menginginkan pebalap lokal. Itu bukan pilihan yang dipaksakan, tapi Rossi bukan pebalap normal," kata Razlan mengutip La Gazzeta, Kamis (29/7/2020).

"Butuh waktu untuk memastikan, tetapi apa yang dia lakukan pada hari Minggu (saat balapan) membuatnya lebih mudah untuk memberi tahu para pemegang saham mengapa kami memilih Valentino Rossi," kata Razlan.

Razlan menekankan, kalaupun Rossi memang berjodoh dengan timnya bukan berarti karena timnya mencari tenar semata agar ingin dikenal. Tapi tim selalu berusaha menjadi mitra yang membawa pebalapnya menang.

"Kami tidak ingin tim kami terkenal karena dia. Kami tidak ingin menjadi populer karena dia ada di sana, tetapi untuk membantu membuatnya kompetitif bahkan di usianya," katan Razlan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Petronas Yamaha Tak Ragu Lagi dengan Rossi", https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/30/155100315/petronas-yamaha-tak-ragu-lagi-dengan-rossi.