Find Us On Social Media :
Ilustrasi membaca kode produksi ban mobil untuk mengetahui usia ban (GridOto.com) (kompas.com)

Apakah Ban Punya Masa Kedaluwarsa?

Vivi Callvella Minggu, 2 Agustus 2020 | 17:41 WIB

SONORABANGKA.ID - Pemilik kendaraan tentunya harus tahu kalau Setiap ban kendaraan pastilah menyertakan sejumlah informasi yang ada pada bagian dindingnya.

Adapun Informasi yang biasa ditulis adalah ukuran ban, tipe ban, masa produksi, TWI dan juga informasi lainnya.

Ketika membeli ban selain informasi mengenai ukuran, yang sering diperhatikan oleh pemilik kendaraan adalah waktu produksinya.

Tak sedikit yang percaya bahwa informasi mengenai waktu pembuatan karet pembungkus pelek tersebut berhubungan dengan masa penggunaannya.

Sehingga, saat mendapati ban yang diproduksi lebih lama maka juga sering dikaitkan bahwa ban tersebut masih layak digunakan atau tidak. Benarkah ban juga mempunyai masa kedaluwarsa?

Menanggapi hal tersebut, dari On Vehicle Test (OVT) Manager PT Gajah Tunggal, Zulpata Zainal menjelaskan, ban tidak ada masa kedaluwarsa.

Kode yang ada pada bagian dinding karet adalah sebagai kode produksi semata untuk informasi yang berkaitan dengan ban itu sendiri.

“Kode yang ada pada dinding ban itu adalah serial produksi. Kode ini untuk keperluan lot tracing kalau ada ban yang mau ditinjau ulang setelah produksi,” demikian dikatakan Zulpata kepada Kompas.com belum lama ini.

Ditambahkan Zulpata, informasi mengenai waktu pembuatan tersebut terdiri dari empat angka. Kode tersebut sebagai penjelasan kapan ban itu diproduksi.

“Misalkan angka yang ada pada dinding ban 1220 artinya ban tersebut diproduksi pada minggu ke 12 dan tahun 2020. Kalau untuk angka 3519 artinya ban diproduksi pada minggu ke 35 tahun 2019,” katanya.

Zulpata juga mengatakan, tidak adanya masa kedaluwarsa maka ban dengan masa produksi lebih lama tetap layak untuk digunakan. Bahkan ban yang diproduksi 2015 pun masih aman digunakan sekarang ini dengan catatan kondisinya masih bagus.

“Selama kondisi ban baik karena penyimpanan di toko atau di gudang, tidak ada masalah dengan kualitas ban. Walaupun produksi 2015 tidak apa-apa digunakan sampai sekarang,” ucapnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ban Kendaraan Bisa Kedaluwarsa, Mitos atau Fakta?", https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/01/120200615/ban-kendaraan-bisa-kedaluwarsa-mitos-atau-fakta-.