Find Us On Social Media :
Kapolres Bangka AKBP Widi Haryawan melantik dan mengukuhkan susunan kepengurusan Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdarkamtibmas) Bhayangkara Kabupaten Bangka Periode 2020 -2022, di gazebo Rumah Dinas Bupati Bangka, Kamis (27/8/2020) malam. (Istimewa/ Diskominfotik Bangka)

Bantu Polres Jaga Keamanan dan Ketertiban, Pokdarkamtibmas Bangka Dibentuk

Yudi Wahyono Sabtu, 29 Agustus 2020 | 09:18 WIB

SonoraBangka.ID - Kapolres Bangka, AKBP Widi Haryawan melantik 20 orang pengurus  Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdarkamtibmas) Kabupaten Bangka periode 2020-2023 di gazebo Rumah Dinas Bupati Bangka, Kamis (27/8/2020) malam.

Kedepan, Pokdarkamtibmas ini diharapkan dapat berperan membantu Polres Bangka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Kegiatan pelantikan yang dipimpin langsung Kapolres Bangka ini juga dihadiri oleh Bupati Bangka, Mulkan dan melibatkan peran dari berbagai kalangan sebagai anggotanya.

Mulai dari akademisi, para pemuda, tokoh masyarakat hingga masyarakat umum terhimpun dengan tujuan menjaga keamanan dan ketertiban.

Kapolres Bangka, AKBP Widi Haryawan menuturkan, tujuan dilantiknya pokdarkamtibmas di Kabupaten Bangka yaitu untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga kondusifitas di lingkungan.

Sebab, menurut AKBP Widi Haryawan, Kabupaten Bangka telah dikenal sebagai wilayah dengan kondusifitas yang baik.

"Kita bersyukur tinggal di Kabupaten Bangka yang terkenal akan kondusifitasnya. Sehingga tugas kita yaitu berupaya untuk menjaga hal tersebut dan mencegah gejolak-gejolak yang berkemungkinan muncul," kata Widi.

Tugas pokdarkamtibmas Kabupaten Bangka kedepannya yaitu membentuk pokdar di tingkat sektor maupun sub sektor.

Tingkat sektor merupakan tingkat kecamatan sedangkan subsektor merupakan tingkatakan desa ataupun kelurahan.

Bupati Bangka, Mulkan SH MH juga turut memberikan dukungan atas kinerja dari pokdarkamtibmas kedepannya.

Terlebih lagi setelah pelantikan dirinya menyampaikan setiap anggota memiliki tugas dan peran masing dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

"Seluruh anggota pokdarkamtibmas yang dilantik merupakan sukarelawan bahkan tidak memiliki gaji. Sehingga dibutuhlan keikhlasan dalam menjalankan tugas dan Pemkab Bangka akan siap memberikan dukungan," pungkas Mulkan.