Find Us On Social Media :
Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil / Molen (SonoraBangka.id / Zulhaidir)

Pemkot Pangkalpinang Belum Bisa Pastikan Kapan KBM Tatap Muka Dimulai

Yudi Wahyono Selasa, 1 September 2020 | 10:19 WIB

SonoraBangka.ID - Pemerintah Kota Pangkalpinang hingga saat ini masih belum bisa memastikan kapan kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka di sekolah akan kembali dilakukan di Pangkalpinang.

Meskipun begitu, Pemkot Pangkalpinang terus berupaya mempersiapkan pelaksanaan KBM tatap muka di sekolah tersebut.

"Kami belum menentukan sekolah tatap muka itu kapan. Kami akan menentukan apabila sudah benar-benar rapat bersama dengan stakeholder terkait serta orang tua, termasuk kesiapan sekolah itu sendiri," kata Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen)  usai mengunjungi kantor dinas pendidikan dan kebudayaan setempat, Senin (31/8/2020) seperti dilansir dari bangkapos.com.

 

Molen menyebut, pengambilan keputusan untuk menyelenggarakan kembali KBM tatap muka di tengah pandemi Covid-19 bukanlah keputusan sembarangan.

"Target kami kemarin memang September, tetapi kami akan melihat perkembangan dahulu," kata Molen.

Menurutnya, jika pihak sekolah belum siap dan belum ada kesepakatan dengan orang tua murid maupun pihak lain, maka pihaknya pun tidak berani mengambil keputusan tersebut.

Molen menegaskan, pihak sekolah harus benar-benar siap menyelenggarakan kembali pembelajaran tatap muka.

"Saya lebih ke kesiapan sekolah bukan karena kasus Covid-19 di kita bertambah terus. Jika sekolah sudah siap dengan masker anak-anak, cuci tangan di setiap ruangan, bisa kita laksanakan," tuturnya.

"Tetapi kalau sekolah belum siap bagaimana mau melaksanakan. Memang belum ada gambaran kapan akan pelaksanaan pembelajaran tatap muka itu. Kita akan segera melakukan rapat dengan forkopimda," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Sekolah Tatap Muka di Pangkalpinang Belum Pasti di Bulan September