Find Us On Social Media :
Valentino Rossi (Foto: TIZIANA FABI AFP) (kompas.com)

Rossi Disebut Tanda Tangan Kontrak Petronas Yamaha Sebelum GP Misano Digelar

Oliver Doanatama Siahaan Selasa, 1 September 2020 | 18:53 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Valentino Rossi sudah mengonfirmasi akan tetap balapan musim akan datang. Tim yang akan memakai jasanya ialah Petronas Yamaha SRT. Namun hingga kini keduanya belum sah terikat kontrak.

Di duga kuat adalah Rossi akan resmi tanda tangan kontrak sebelum GP Misano digelar pertengahan September 2020. Kedua belah pihak sepakat setelah beberapa persyaratan sudah dipenuhi.

Lin Jarvis, sebagai Bos Yamaha, mengatakan, lamanya perjanjian Rossi dengan Petronas Yamaha karena banyak pihak yang terkait. Rossi sebagai pebalap, Yamaha sebagai tim, dan Petronas sebagai sponsor tim.

“Tidak apa-apa. Semuanya berjalan lancar dan tidak ada alasan untuk meragukan bahwa Valentino Rossi akan menjadi pebalap Yamaha Petronas SRT musim depan," kata Jarvis mengutip Moto.it, Senin (31/8/2020).

"Tapi waktunya panjang, karena ada begitu banyak masalah di atas meja dan semuanya harus dipertimbangkan, tanpa terburu-buru,” kata Jarvis.

Jarvis menekankan, ada banyak hal yang mesti diurus agar Rossi bisa pindah. Meski Jarvis tidak menampik jika sesuai rencana maka keduanya akan resmi teken kontrak sebelum GP Misano digelar.

"Semuanya baik-baik saja, tidak ada halangan, tapi, saya ulangi, ini membutuhkan waktu dan saya tidak tahu apakah kami akan siap untuk Misano,” kata Jarvis.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rossi Disebut Teken Kontrak Petronas Yamaha di Misano", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/31/184000815/rossi-disebut-teken-kontrak-petronas-yamaha-di-misano.