Find Us On Social Media :
Ilustrasi (KOMPAS.COM/OKY HARTANTO)

Makanan Dan Minuman Yang Tak Boleh Disantap Keluarga Kerajaan Inggris

Julisna Ruswan Rabu, 2 September 2020 | 14:38 WIB

SonoraBangka.id - Beberapa makanan yang umum disantap orang banyak, nyatanya tak boleh disajikan dan dimakan oleh keluarga kerajaan Inggris. Aturan makan berlaku di Kerajaan Inggris, termasuk apa saja yang boleh dan tidak boleh disajikan. Dikutip dari Independent.co.uk dan Hello!  berikut makanan yang tak boleh disantap keluarga kerajaan Inggris :

1. Bawang putih dan bawang merah

Darren McGrady, mantan koki Kerajaan Inggris, mengungkapan bahwa Ratu Elizabeth II tidak menyukai rasa dan aroma makanan yang kuat seperti bawang putih dan bawang merah.  Ia mengatakan keluarga Kerajaan Inggris tidak bisa makan bawang putih dan bawang merah karena mereka sering terlibat percakapan dengan bangsawan atau tokoh penting di masyarakat. Jadi para koki tidak bisa menggunakan bahan tersebut di dapur Istana Buckingham. Hal ini juga pernah disebutkan oleh istri Pangeran Charles, Camilia Parker Bowles saat ia menjadi tamu di MasterChef Australia.

2. Daging dan seafood mentah

Keluarga Kerjaan Inggris juga tidak boleh makan daging mentah, seafood mentah, dan kerang-kerangan selama kunjungan atau tur kerajaan. Hal tersebut dikarenakan kekhawatiran keracunan makanan. Mantan kepala pelayan kerajaan Grant Harold, membenarkan aturan ini masuk akal ketika anggota keluarga kerajaan sedang bertugas.

3. Foie Gras

Foie gras pada 2008 dilarang oleh Pangeran Charles untuk disantap di istana lantaran dianggap kejam terhadap binatang. Sebagai informasi, foie gras adalah makanan khas Perancis dari hati angsa dan bebek. Masalanya sebelum disembelih, angsa atau bebek akan diberi banyak makanan dan dikurung dalam kandang sempit agar hatinya berlemak. Konon semakin berlemak hati angsa atau bebek, maka semakin nikmat.

4. Pasta, nasi, dan kentang

McGrady menyebutkan para koki kerajaan harus mengetahui makanan yang disukai dan tidak disukai Ratu Elizabeth II, karena secara tak langsung itu adalah aturan dapur istana. McGrady menyebutkan bahwa Ratu Elizabeth II juga tidak terlalu menyukai sajian karbohidrat seperti pasta, nasi, dan kentang. Ia lebih memilih sajian ikan, daging, dan sayuran seimbang.

5. Air keran (tap water)

Ada beberapa negara yang air kerannya dapat dikonsumsi langsung tanpa perlu dimasak. Namun ini tidak berlaku pada keluarga Kerajaan Inggris. Dikutip dari Mashed.com, mereka harus minum air mineral kemasan untuk mengurangi risiko sakit akibat bakteri atau bahan kimia berbahaya dari air keran.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Makanan dan Minuman yang Tidak Boleh Dimakan Keluarga Kerajaan Inggris", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/09/02/140700775/5-makanan-dan-minuman-yang-tidak-boleh-dimakan-keluarga-kerajaan-inggris?page=all#page2.