Find Us On Social Media :
Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto saat memberikan masker kepada pengunjung kafe di Kecamatan Toboali untuk terus mengajak masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19. (Bangkapos.com/ Jhoni Kurniawan)

Kapolres Bangka Selatan Imbau Jajarannya Sosialisasikan Protokol Kesehatan Secara Rutin

Yudi Wahyono Kamis, 10 September 2020 | 15:31 WIB

SonoraBangka.ID - Hingga kini, penularan Covid-19 masih terus terjadi, sehingga kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan perlu ditingkatkan. 

Menindaklanjuti hal itu, Kapolres Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto selalu mengingatkan jajarannya di Polsek untuk selalu melakukan sosialisasi pendisiplinan penerapan protokol kesehatan secara rutin.

Menurutnya, merupakan sebuah kewajiban mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Perlu ditekankan kedisiplinan dalam menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.

"Dari dalam instansi kita dulu harus menjadi contoh, sehingga saat kita mengajak masyarakat, maka mereka dapat turut menyukseskan program pencegahan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bangka Selatan ini" ungkap Agus, Kamis (10/9/2020).

 

Ia juga meminta tempat-tempat keramaian di setiap kecamatan harus menjadi kawasan penerapan protokol kesehatan.

"Langkah ini harus terus kita galakkan dan disiplinkan demi tetap menjadi zona hijau," tegasnya.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Kapolres Bangka Selatan Ingatkan Jajaran Polsek Rutin Sosialiasi Protokoler Kesehatan