Find Us On Social Media :
Ilustrasi Ongol-Ongol Singkong (kueresep.com)

Ongol-Ongol Singkong Kue Tradisonal Bertabur Kelapa, Ini Resepnya

Julisna Ruswan Rabu, 30 September 2020 | 10:49 WIB

SonoraBangka.id - Ongol-ongol merupakan jajanan tradisional khas Jawa Barat ini biasanya diberi taburan parutan kelapa yang menambah rasa gurih pada sajian ini. Umumnya ongol – ongol terbuat dari tepung sagu. Namun, ada juga yang membuat ongol-ongol dari singkong. Kali ini, kamu bisa membuat kreasi ongol-ongol singkong cokelat ala Sajian Sedap berikut.

Resep ongol-ongol singkong

Bahan

Bahan taburan

Cara membuat ongol-ongol singkong

  1. Taburan: campur kelapa parut kasar, daun pandan, dan garam. Masukkan pada wadah, kukus selama 15 menit. Sisihkan.
  2. Ongol-ongol: campurkan cokelat bubuk, gula pasir, santan, garam, dan agar-agar. Aduk sampai rata. Tambahkan singkong parut. Campur kembali.
  3. Siapkan loyang ukuran 20x20x4 cm, alasi dengan plastik. Tuang ongol-ongol ke loyang. Kukus selama 40 menit, sampai matang.
  4. Potong ongol-ongol. Gulingkan semua bagian di kelapa parut. Sajikan ongol-ongol. Jajanan tradisional ini cocok disantap saat sarapan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Ongol-ongol Singkong, Kue Tradisional Bertabur Kelapa Parut", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/09/30/081000475/resep-ongol-ongol-singkong-kue-tradisional-bertabur-kelapa-parut.