Find Us On Social Media :
Ilustrasi (.olivemagazine.com)

Cara Membuat Onigirazu, Sandwich Nasi ala Jepang Untuk Piknik

Julisna Ruswan Sabtu, 31 Oktober 2020 | 14:01 WIB

SonoraBangka.id - Sama seperti onigiri, onigirazu merupakan hidangan praktis dari nasi yang diberisi isian kemudian dibentuk. Nasi pada onigirazu juga dibungkus keselurahan dengan nori (rumput laut kering), berbeda dari onogiri pada umumnya. Bedanya, onigirazu adalah versi onigiri yang bentuknya gepeng. Onigirazu akan terlihat seperti sandwich saat dipotong. Bahan dan bentuk yang praktis, membaut onigirazu cocok untuk bekal piknik. Berikut cara membuat onigirazu ala Japan Magazine, kamu perlu siapkan nasi, nori, isian sesuai selera dan plastik wrap.

Resep onigirazu

Bahan:

Cara membuat onigirazu:

  1. Letakkan lembaran nori di atas bungkus plastik wrap (cling wrap) dan letakkan satu sendok centong nasi di atasnya dan ratakan berbentuk persegi besar.
  2. Tumpuk bahan-bahan isian di atas nasi dan lapisi kembali dengan nasi.
  3. Lipat nori di sekeliling nasi dan bahan-bahannya agar bentuknya rapih. Bungkus seolah-olah kamu sedang membungkus kado.
  4. Kuatkan bungkusan nasi ini, putar ujung plastik wrap.
  5. Belah dua onigirazu arah horisontal atau diagonal dengan pisau.
  6. Onigirazu siap dimakan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Bikin Onigirazu, Sandwich Nasi ala Jepang untuk Piknik", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/10/30/071600975/cara-bikin-onigirazu-sandwich-nasi-ala-jepang-untuk-piknik.