Find Us On Social Media :
Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil saat membuka Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan Bagi Pencari kerja yang digelar oleh Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kota Pangkalpinang, di Ballroom Fox Haris Hotel, Selasa (3/10/2020). (Sonorabangka.id/ Zulhadir)

Buka Diklat Keterampilan Bagi Pencari Kerja, Ini Harapan Walikota Pangkalpinang

Yudi Wahyono Selasa, 3 November 2020 | 14:12 WIB

SONORABANGKA.ID - Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) membuka kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Keterampilan Bagi Pencari Kerja di Ballroom Fox Haris Hotel, Kota  Pangkalpinang, Selasa (3/11/2020).

Kegitan yang diikuti oleh 60 pencari kerja ini digelar mulai tanggal 3 - 23 November 2020 oleh Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kota Pangkalpinang.

Adapun bidang pendidikan dan pelatihan yang diselenggarakan dalam kegiatan ini yaitu, teknik otomotif, menjahit, teknik manufaktur dan teknologi informasi dan komunikasi.

 

Dalam kesempatan itu, Molen berharap semoga dengan adanya Diklat ini dapat membekali keterampilan para pencari kerja agar lebih terampil, sehingga dapat menjadi tenaga kerja  yang handal atau berwirausaha secara mandiri.

"Cita-cita saya ingin mengirim ke Presiden kita, Pak Jokowi, dipakai di Istana Bogor sepeda PGK, ini akan membawa branding Kota Pangkalpinang, bahkan akan melebihi Laskar Pelangi, Sepintu Sedulang, bisa kita branding Pangkalpinang seperti itu," kata Molen.

"Alangkah indahnya ini dibuat oleh anak-anak kita, yang notabene nya dari Bangka Belitung, Pangkalpinang khususnya, kita produksi, gak usah banyak-banyak lah mungkin sebulan 500 gitu," lanjutnya.

 

Ia juga berharap, berkat Diklat ini para peserta dapat memanfaatkan ilmu pengetahuan yang didapatnya serta muncul kader-kader generasi muda yang mampu menghasilkan karya.

"Para instruktur, mudah-mudahan beberapa hari ini akan ada kader-kader kita yang bisa membuat itu," pungkasnya.