SonoraBangka.id - Beragam makanan dapat diolah dari nanas termasuk untuk isian pie kering. Karena adonannya menggunakan remah biskuit sehingga kamu dapat membuat pie buah nanas tanpa oven. Versi kali ini ditambah whipping cream di atasnya, berbeda dengan pie pada umumnya. Jadi dalam satu gigitan terasa tekstur renyah dan lembut. Berikut resep pie nanas tanpa oven dari Tasteofhome.com yang bisa kamu buat sendiri untuk 8 potong.
Resep pie nanas
- 400 gram susu kental manis
- 230 gram nanas tumbuk, tanpa dikeringkan
- 60 ml jus lemon
- 230 gram whipping cream
- 1 adonan dari biskuit sesuai selera
- Kacang macadamia panggang cincang (opsional)
- Nanas yang dihancurkan (opsional)
Cara membuat pie nanas
- Campurkan susu kental, nanas, dan jus lemon, aduk dengan teknik lipat dalam whipping cream.
- Tuang ke atas adonan dari biskuit yang sudah disiapkan. Dinginkan sampai pie akan disajikan.
- Jika kamu mau, pie ini bisa disajikan dengan kacang macadamia panggang dan nanas tambahan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Pie Nanas Tanpa Oven, Camilan dan Ide buat Jualan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/11/17/090900875/resep-pie-nanas-tanpa-oven-camilan-dan-ide-buat-jualan.