Find Us On Social Media :
(Ist / Diskominfo Babel)

Wagub Abdul Fatah Serahkan Bantuan Untuk Binaan IPWL

Edwin Rabu, 25 November 2020 | 19:00 WIB

SonoraBangka.id - Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Abdul Fatah didampingi Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyerahkan bantuan kepada penerima apresiasi bagi binaan IPWL (Instansi Penerima Wajib Lapor) tahun 2020.

IPWL merupakan pusat kesehatan masyarakat, rumah sakit, dan/atau lembaga rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial yang ditunjuk pemerintah. Di Bangka Belitung, IPWL yang ada merupakan IPWL binaan Kementerian Sosial Republik Indonesia.

Apresiasi yang diberikan pemerintah pusat melalui Dinas Sosial bagi binaan IPWL ini diserahkan saat pelaksanaan sosialisasi program rahabilitasi sosial korban penyalahgunaan NAPZA tahun 2020 yang dilaksanakan di Fox Haris Hotel Pangkalpinang, Rabu (25/11).

IPWL yang menerima apresiasi di antaranya
1. IPWL Generasi Penerus Bangka (Genesha) Babel Foundation
2. IPWL Wado Health Care Babel Foundation
3. IPWL Dharma Wahyu Insani (D'WIN) Foundation Bangka Belitung.

Apresiasi ini diberikan kepada perseorangan yang tergabung dalam tiga IPWL binaan Kementerian Sosial dalam bentuk bantuan alat-alat untuk menjalankan usaha.

Bantuan yang diberikan di antaranya kompor gas, blender, dan dispenser untuk masing-masing person IPWL.

"IPWL yang diberi apresiasi adalah yang sudah selesai pelaksanaan rehabilitasi," ungkap Kepala Seksi Dinas Sosial.

Wagub Abdul Fatah mengatakan kepada IPWL yang menerima bantuan agar bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk membantu aktivitas keseharian. Diberikan karena telah bersungguh-sungguh mengurusi wajib lapor para peserta rehabilitasi di Babel.

"Semoga apresiasi berbentuk bantuan ini dapat dimanfaatkan," pungkasnya.