SonoraBangka.id - Kain tradisional khas Indonesia adalah tenun. Bukan hanya bisa diaplikasikan di kain saja, saat ini motif tenun juga jadi tren untuk motif kue lapis. Kue lapis tenun rerdiri dari lima warna, hijau untuk bingkainya, warna putih untuk lapisan dasar, dan warna ungu, merah, dan orange untuk motif tenun. Selain itu, untuk membuat kue yang satu ini tak memerlukan modal yang besar. Dengan biaya sekitar Rp 50.000, kamu bisa membuatnya di rumah. Bahkan jika mau, kamu bisa menjual kuenya loh. Dengan menggunakan warna-warna tersebut, kue yang dikukus ini terlihat sangat cantik. Dikutip dari video Youtube Sajian Sedap berikut resep kue lapis tenun :
Resep lapis tenun
- 500 gram tepung sagu
- 500 gram tepung beras
- 600 gram gula pasir
- 2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh vanili bubuk
- 2200 ml santan
- 5 lembar daun pandan
- 100 ml air daun suji
- Pewarna makanan merah, ungu, orange
Cara membuat lapis tenun:
- Rebus santan dalam panci dengan api sedang. Tambahkan garam dan daun pandan yang diikat simpul. Direbus sambil diaduk hingga mendidih. Jika telah mendidih, matikan api dan dinginkan. Saat membuat lapis tenun, sebaiknya menggunakan santan hangat agar bisa melarutkan gula. Kemudian ketika mencampur adonan, jangan gunakan santan terlalu panas karena tepung sagunya akan menggumpal dan lekas matang.
- Campur tepung sagu dan tepung beras. Masukkan gula pasir dan vanili bubuk. Lalu diaduk. Setelah rata masukkan santan sedikit demi sedikit sembari diaduk. Saring adonan agar kotoran yang tertinggal dan adonan tersaring sempurna.
- Bagi adonan menjadi lima mangkok, 700 ml untuk adonan bingkai, 150 ml untuk adonan motif dalam tiga mangkok. Sisanya biarkan warna putih.
- Masukkan air daun suji pada adonan 700 ml lalu aduk hingga merata. Gunakan enam tetes pewarna merah tua di adonan 150 ml, delapan tetes warna ungu, dan delapan tetes warna orange. Masing-masing diaduk.
- Untuk seluruh adonan motif tambah satu sendok makan tepung sagu agar adonannya tidak meleber saat di tuang. Adonan motif sebaiknya dimasukkan dalam botol saus untuk memudahkan saat menuangkan motif.
- Alas loyang dengan plastik yang dioles dengan minyak. Untuk memudahkan mengeluarkan lapis tenun setelah matang.
- Adonan pertama timbang 180 gr atau 180 ml. Masukkan loyang ukuran 22 x 22 x 7 cm dalam kukusan. Lalu tuang adonan hijau (pastikan adonannya tersebar merata dalam loyang). Kukus selama lima menit.
- Adonan kedua timbang 180 gr. Tuang adonan putih dalam kukusan sebelumnya. Kukus lima menit. Lakukan kembali untuk lapisan ketiga dengan menggunakan warna hijau.
- Beri garis sebagai penanda memberi adonan warna dengan menggunakan sendok pada adonan yang telah terkukus. Jarak garis sekitar 4 cm.
- Tuang adonan merah terlebih dahulu pada garis, lalu diikuti warna lain di setiap garisnya. Tutup kukusan selama lima menit.
- Masukkan adonan putih secara merata. Kukus selama lima menit. Kemudian tuang adonan berwarna lagi di sebelah bayangan garis sebelumnya. Lakukan sampai adonan habis.
- Kembali tuang adonan hijau, lalu adonan putih, dan yang terakhir adonan hijau. Kukus hingga matang. Keluarkan dari kukusan dan diamkan selama satu jam.
- Untuk mengeluarkan kue dari loyang, lapisi pisau dengan menggunakan kertas crepe dan potong pinggirnya atau bisa menggunakan spatula plastik.
Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Kue Lapis Tenun, Bisa Jadi Ide Jualan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/11/27/110800875/resep-kue-lapis-tenun-bisa-jadi-ide-jualan?page=all#page2.