Find Us On Social Media :
Ilustrasi nasi goreng dengan topping telur dadar, telur rebus, timun, dan daun kemangi. (SHUTTERSTOCK/DOLLY MJ)

Masak Hemat Gas, Berikut Cara Membuat Nasi Goreng Rice Cooker

Julisna Ruswan Minggu, 6 Desember 2020 | 11:00 WIB

SonoraBangka.id - Kalau mau hemat gas dan praktis, kamu bisa membuat nasi goreng menggunakan rice cooker. Nasi goreng biasanya dimasak menggunakan wok atau wajan. Semua bahan nasi goreng termasuk minyak sayur cukup masukkan ke dalam rice cooker, masak sampai matang. Kamu dapat mengikuti resep nasi goreng rice cooker untuk 4 porsi ala buku "25 Resep Masakan Favorit ala Rice Cooker" karya Dapur Kirana terbitan Gramedia Pustaka Utama. Baca juga: Resep Nasi Gurih Ayam, Bisa Pakai Rice Cooker

Resep nasi goreng rice cooker

Bahan

Cara membuat nasi goreng rice cooker

  1. Tutup rice cooker, panaskan dulu.
  2. Masukkan minyak sayur, bacon, bombai, dan bawang putih. Aduk hingga bawang lunak. Tambahkan beras, aduk rata. Campurkan sayur dan tuang air kaldu. Aduk.
  3. Tutup rice cooker, masak selama 40 menit sampai nasi matang.
  4. Buka tutup rice cooker, tuang kecap asin. Aduk rata.

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Nasi Goreng Pakai Rice Cooker, Masak Hemat Gas", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/12/01/113431375/resep-nasi-goreng-pakai-rice-cooker-masak-hemat-gas.