Find Us On Social Media :
Ilustrasi (cookpad.com)

Gunakan Roti Tawar, Berikut Cara Membuat Roti Gulung Nutella

Julisna Ruswan Kamis, 7 Januari 2021 | 06:18 WIB

SonoraBangka.id - Jika kamu mempunyai roti tawar di lemari dapur banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengkreasikan roti tawar. Salah satunya termasuk menjadi roti gulung Nutella. Cara membuatnya cukup digoreng, roti gulung Nutella ini dapat kamu jadikan sebagai camilan atau santap saat sarapan. Segera siapkan bahannya dan bikin olahan roti tawar gampang untuk 12 gulung sesuai SideChef berikut.

Resep roti gulung Nutella

Bahan

Cara membuat roti gulung Nutella

  1. Giling roti tawar menggunakan rolling pin atau botol bersih. Olesi masing-masing roti dengan Nutella. Gulung roti tawar. Apabila tidak mempunyai persediaan Nutella, ganti dengan selai cokelat kesukaanmu.
  2. Pada mangkuk, campur gula kastor dan kayu manis bubuk. Aduk rata. Sisihkan.
  3. Siapkan mangkuk lain. Masukkan telur dan susu. Kocok. Celupkan roti gulung ke dalam adonan telur.
  4. Panaskan wajan teflon dengan mentega. Goreng roti gulung, masing-masing sisi sekitar 1 menit sampai warnanya kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  5. Masukkan roti gulung ke dalam campuran kayu manis bubuk dan gula. Lumuri secara merata. Tata roti di atas piring saji. Roti gulung Nutella siap disantap.

    Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Roti Gulung Nutella, Bikin Pakai Roti Tawar Aja", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/12/27/072931775/resep-roti-gulung-nutella-bikin-pakai-roti-tawar-aja.