Find Us On Social Media :
Kapolda Babel Irjen Pol Anang Syarif Hidayat (Ist / Humas Polda Babel)

Kapolda Babel Berikan Penghargaan Kepada Personil Polres Pangkalpinang Dan Bangka

Edwin Rabu, 13 Januari 2021 | 11:18 WIB

SonoraBangka.id - Kapolda Babel Irjen Pol Anang Syarif Hidayat memberikan Penghargaan kepada Personil Polres Pangkalpinang yang berhasil mengungkapkan kasus tindak pidana dengan kekerasan dan pembunuhan serta Personil Polres Bangka yang telah berhasil mengungkapkan kasus kepemilikan penggunaan senjata api illegal dan penyalahgunaan narkoba di halaman parkir PJU Polda Babel.Rabu(13/01/21).

Sebanyak 16 Personel baik dari Polres Bangka maupun Polres Pangkalpinang yang mendapatkan penghargaan, 11 Personel dari Polres Pangkalpinang dan 5 Personel dari Polsek Puding Besar Polres Bangka.

"Pemberian penghargaan sebagai bentuk apresiasi dalam membentuk motivasi untuk pribadi maupun anggota lain, dan semoga penghargaan ini dapat menjadi contoh kepada anggota lain dalam melaksanakan tugas,"kata Kapolda.

Kapolda Irjen Pol Anang Syarif Hidayat menharapkan dengan adanya penghargaan ini timbul suatu kebanggaan dalam diri, dan dalam melaksanakan tugas karena semua tindakan operasional tersebut tidak bakal tuntas bila tidak didukung dengan orang-orang staf pendukung.

"Saya ingatkan kepada Kasatwil untuk memperhatikan anggota anda dan staf anda yang berada di bagian-bagian pendukung, jija menunjukan kinerja yang luar biasa usulkan untuk mendapatkan penghargaan, karena dengan adanya penghargaan ini diharpkan dapat meningkatkan semangat dan rasa percaya diri dalam melaksanakan tugas,"ungkanya.

Jenderal bintang dua ini juga menuturkan dengan diberinya penghargaan ini dapat meningkatkan dedikasi, loyalitas dan menjadikan momen untuk menimbulkan motivasi sehingga membangkitkan kinerja yang lebih baik dari sebelumnya.

"Tentu dengan adanya penghargaan ini jangan dicemari dengan perbuatan kontra produktif terhadap pelayanan masyarakat,
sikapi, tanggapi semua permasalahan masyarakat dengan jujur,terbuka dan dengan sungguh-sungguh dalam menghadapi masalahnya,"pungkas Kapolda.