Find Us On Social Media :
Ilustrasi ( livestrong.com )

Kaya Akan Vitamin C, Berikut Cara Membuat Jus Brokoli, Kiwi Dan Jeruk

Julisna Ruswan Rabu, 20 Januari 2021 | 15:22 WIB

SonoraBangka.id - Pada masa pandemi saat ini, tak ada salahnya mengkonsumsi minuman yang kaya akan vitamin C untuk mencegah terkena virus. Seperti yang diketahui vitamin C dapat meningkatkan imunitas tubuh. Kamu bisa membuat jus brokoli, kiwi, dan jeruk yang bisa mencukupi kebutuhan vitamin C harianmu. Ketiga bahan pangan ini memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Resep jus brokoli, kiwi dan jeruk ini ada dalam buku “100 Resep Top Jus Buah dan Sayur,” (2020) karya Tuti Soenardi penerbit PT Gramedia Pustaka Utama.

Resep jus brokoli, kiwi, dan jeruk

Bahan:

Cara membuat jus brokoli, kiwi, dan jeruk:

  1. Rebus brokoli dengan air mendidih sekitar empat menit lalu masukkan pada air es atau istilahnya di-blanching.
  2. Masukkan potongan brokoli yangs udah dierbus, kiwi, air jeruk, gula dan air pada blender.
  3. Blender sampai halus kemudian angkat dan tuangkan pada gelas. Kamu bisa menikmatinya langsung atau dengan es batu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Jus Brokoli yang Kaya Vitamin C, Tingkatkan Imunitas Tubuh", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/01/20/140900075/resep-jus-brokoli-yang-kaya-vitamin-c-tingkatkan-imunitas-tubuh.