SonoraBangka.id - Bakwan sayur merupakan salah satu gorengan satu ini banyak disukai orang karena teksturnya yang renyah. Bakwan sayur juga banyak dijual di penjaja gorengan atau warteg. Dengan resep serta trik goreng dari Sajian Sedap berikut, kamu bisa membuat bakwan sayur renyah kriuk tahan lama. Bakwan sayur enak disantap sebagai lauk pendamping makan nasi atau camilan.
Resep bakwan sayur renyah
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram tepung beras
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- 200 ml air es
- 100 gram wortel, dipotong korek api
- 75 gram taoge
- 150 gram kol, diiris halus
- 50 gram jamur tiram, disuwir halus
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok makan ketumbar bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
Cara membuat bakwan sayur renyah:
- Campur tepung terigu, tepung beras, bawang putih, kaldu ayam, garam, merica bubuk, ketumbar, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk hingga licin.
- Tambahkan wortel, taoge, kol, jamur, dan daun bawang. Aduk rata.
- Sendokkan di pinggir wajan dalam minyak panas. Siram-siram hingga terlepas. Goreng sampai matang.
Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Bakwan Sayur Renyah, Gorengan Murah dan Enak", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/02/05/092123275/resep-bakwan-sayur-renyah-gorengan-murah-dan-enak.