Find Us On Social Media :
Suasana Pelantikan Kepala Daerah secara hybrid di Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Bangkapos.com/Cici Nasya Nita)

Digelar Secara Hybrid, Begini Suasana Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih di Babel

Yudi Wahyono Jumat, 26 Februari 2021 | 13:55 WIB

SONORABANGKA.ID - Bupati dan Wakil Bupati terpilih dari Bangka Tengah, Bangka Selatan dan Belitung Timur secara bergiliran tiba di Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) pada Jumat (26/2/2021).

Dengan mengenakan seragam putih dilengkapi atribut, mereka langsung menuju ruang tunggu dan berbincang santai sebelum masuk ke Ruang Pasirpadi Kantor Gubernur Babel, tempat pelantikan diselenggarakan.

Awalnya, pelantikan kepala daerah ini akan diselenggarkan secara virtual dikarenakan kondisi masih pandemi Covid-19.

Tetapi, setelah Pemprov Babel melakukan rapat koordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri diputuskan dilaksanakan pelantikan secara hybrid  atau perpaduan secara virtual dan langsung.

Di dalam ruang pelantikan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Tamu undangan seperti keluarga bupati dan wakil bupati terpilih yang masuk ke ruangan pelantikan dibatasi, hanya sekitar 25 orang beserta Forkopimda Provinsi Kepuluaun Bangka Belitung.

Bahkan mereka diwajibkan untuk membawa rapid test antigen dengan hasil negatif.

Sementara, untuk staf pemerintahan daerah dan awak media hanya bisa menyaksikan pelantikan lewat virtual melalui dua layar TV yang diletakkan di luar ruangan pelantikan.

Terlihat para staf pemerintahan dan awak media duduk di depan layar TV tersebut, memperhatikan dengan seksama dan mengabadikan momen menggunakan kamera masing-masing.

Para bupati dan wakil bupati terpilih dilantik langsung oleh Gubernur Kepulauan Bangka, Erzaldi Rosman, proses dilanjutkan dengan pengambilan janji jabatan.

Sekadar informasi, kepala daerah yang dilantik meliputi Bupati Kabupaten Bangka Selatan terpilih, Riza Herdavid dengan Debby Vita Dewi, Kabupaten Bangka Tengah, Algafry Rahman dengan Herry Erfian, dan Kabupaten Belitung Timur, Burhanudin dengan Khairil Anwar yang akan dilakukan pelantikan.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Digelar Secara Hybrid, Begini Suasananya