Find Us On Social Media :
Anak kedua artis komedi Sule, Putri Delina Andriyani, ditemui dalam sebuah acara di kawasan Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (26/3/2019). (KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA) )

Putri Delina Sebut Hati-Hati, Namanya Digunakan untuk Penipuan Bagi Uang THR

Ria Kusuma Astuti Minggu, 25 April 2021 | 09:20 WIB

SONORABANGKA.ID - Putri komedian Sule, Putri Delina memberikan peringatan agar lebih waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan dirinya.

Penipuan yang terjadi dan dengan modus bagi-bagi uang Tunjangan Hari Raya (THR) itu diunggah Putri melalui Instagram Story-nya. Dari unggahan itu, seorang korban penipuan bercerita tentang yang uangnya hilang Rp 7 juta setelah ada oknum yang mengaku dari tim Putri Delina akan membagikan uang THR.


Oknum tersebut meminta nomor rekening korban, akan tetapi setelah korban melihat saldo rekeningnya justru uang dalam rekeningnya hilang. Korban mengaku kehilangan uang Rp 7 juta, hasil dari menjual motor dan laptop.

"Hati-hati penipuan yang mengatasnamakan Putri Delina. Kami tim Putri Delina tidak pernah memberikan giveaway atau uang kepada siapapun," tulis akun resmi @putridelinaa, dikutip Sabtu (24/4/2021). "Sekali lagi hati-hati, bila ada kejadian seperti ini tolong hubungi kita melalui DM Instagram," tambahnya


Putri juga dibuat heran dengan masih adanya oknum yang melakukan penipuan seperti itu di bulan suci Ramadhan.

"Di bulan suci Ramadhan ini adaa aja," tulis Putri. "Kalaupun Putri mau ngadain bagi-bagi THR, pasti infonya langsung di Instagram Putri, tidak langsung mengontak kalian, Jadi hati-hati yaaa," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Namanya Dicatut untuk Penipuan Bagi Uang THR, Putri Delina: Hati-Hati ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/04/24/172309666/namanya-dicatut-untuk-penipuan-bagi-uang-thr-putri-delina-hati-hati.