Find Us On Social Media :
Acara Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Atas Laporan Keuangan TA 2020 untuk Kota Pangkalpinang (Sonorabangka.id/ Zulhaidir)

Kota Pangkalpinang Raih Opini WTP, Ketua DPRD Merasa Bangga dan Beri Apresiasi

Yudi Wahyono Selasa, 4 Mei 2021 | 09:23 WIB

SONORABANGKA.ID - Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Abang Hertza mengapresiasi dan bangga kepada Pemerintah Kota Pangkalpinang yang telah meraih penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kota Pangkalpinang Tahun Anggaran 2020 dari BPK RI Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Abang Hertza pun mengucapkan terima kasih kepada BPK RI dan Walikota Pangkalpinang beserta jajarannya serta TAPD yang telah memproyeksikan kerjanya untuk masyarakat, sehingga hasilnya dapat diketahui bersama yakni opini WTP untuk empat tahun berturut-turut.

“Suatu kebanggaan, Saya ketua DPRD atas nama lembaga dan masyarakat Pangkalpinang menerima kabar baik yaitu menerima WTP secara berurutan empat kali berturut-turut,” kata Hertza saat mendampingi Walikota Pangkalpinang menerima LKPD di kantor BPK RI Bangka Belitung, Senin (3/5/2021).

Menurutnya ini merupakan langkah awal yang baik atas prestasi opini WTP yang diraih Pemkot secara kontinyu, karena belum pernah diraih WTP dalam kurun waktu sebelum empat tahun belakangan ini.

“Ini merupakan prestasi yang luar biasa dan baru di Pangkalpinang,, empat tahun ini, WTP melekat kepada Kita Pangkalpinang,” pungkasnya.