SONORABANGKA.ID - Pengecekan suhu tubuh terhadap sejumlah pengemudi kendaraan di Sungailiat dilakukan oleh Satlantas Polres Bangka pada Jumat (7/5/2021).
Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Bangka. Terlebih lagi, belakangan ini ada tren kenaikan jumlah warga terpapar positif Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Personel Satlantas Polres Bangka melakukan pengecekan suhu tubuh pengendara kendaraan roda dua (R2) dan kendaraan roda empat (R4) di jalan raya.
"Kegiatan ini untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, salah satu dengan mengetahui suhu tubuh pengendara," ungkap Kasat Lantas Polres Bangka, Iptu Ramos G Siregar di Sungailiat, Jumat (7/5/2021).
Sementara itu, Anggota Satlantas Polres Bangka mengecek setiap pengendara yang melintas. Setelah dilakukan pengecekan suhu tubuh pengendara diberikan imbauan dan dilakukan penempelan stiker penggunaan masker.
"Cek suhu tubuh pengendara kemudian kami juga membagikan masker kepada pengendara dan menempelkan stiker memakai masker," tuturnya.
Menurut Kasat, selain mensosialisasikan, wajib menerapkan protokol kesehatan. Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat agar tertib berlalu lintas membawa surat kendaraan dan surat izin mengemudi (SIM) serta melengkapi kendaraan seperti spion, tidak menggunakan knalpot racing dan tidak melakukan pelanggaran lainnya.
Petugas juga menyampaikan imbauan agar warga tidak mudik lebaran kali ini karena situasi Pandemi Covid-19 yang belum usai.
"Kasus Covid-19 terus meningkat setiap harinya, dengan mudik dikhawatirkan bisa menyebarkan virus ini, maka dari itu demi kebaikan bersama tunda mudik, berlebaran masih bisa dengan video call atau telpon orang tua dan keluarga," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Satlantas Polres Bangka Cek Suhu Tubuh Pengendara, Cegah Penyebaran Covid-19