Find Us On Social Media :
Owner Perumahan Paradise Residence Dori Setiawan membagikan 400an paket sembako untuk masyarakat dibeberapa titik di Kota Pangkalpinang, Minggu (9/5/2021). (Bangkapos.com/ Andini Dwi Hasanah)

Owner Paradise Residence Bagikan Paket Sembako Untuk Masyarakat Pangkalpinang

Yudi Wahyono Senin, 10 Mei 2021 | 09:54 WIB

SONORABANGKA.ID - Owner Perumahan Paradise Residence, yang juga menjabat sebagai Direktur PT Anugerah Karya Konstruksi, Dori Setiawan membagikan bingkisan kepada sejumlah masyarakat yang ada di Kota Pangkalpinang, Minggu (9/5/2021).

Bingkisan yang berjumlah sekitar 400an paket sembako ini dibagikan mulai dari Jalan Kampak di kediaman Dori Setiawan hingga menuju Kampung Melayu dan Gandaria.

Dori mengungkapkan, pembagian paket sembako kepada masyarakat sekitar ini dilaksakan dalam rangka membantu masyarakat kota Pangkalpinang, terlebih di masa pandemi Covid-19 yang masih berlangsung ini.

 

Menurut Dori, pembagian paket sembako ini tak bisa dibagikan secara beramai-ramai, lantaran masih dalam suasana pandemi Covid-19, sehingga hanya disalurkan melalui beberapa titik.

"Kita sudah berkoordinasi dengan Camat setempat untuk membagikan sembako di beberapa tempat. Harapan kita masyarakat dengan pembagian sembako ini terbantu, jadi kita saling berbagi kepada masyarakat," ungkap Dori seperti dikutip dari Bangkapos.com, Minggu (9/5/2021).

Dori menyebut, semoga bantuan sembako yang diberikan kepada masyarakat ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat.

"Intinya kita berbuat dan berbagi untuk membantu masyarakat semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat. Mengingat covid-19 kita tidak bisa ramai-ramai jadi kita bagikan dibeberapa titik saja, semoga ini menjadi berkah untuk kita semua dan pandemi ini segera berakhir," tuturnya.

Dori menuturkan, agenda berbagi kepada masyarakat ini memang sudah menjadi agenda rutin tahunannya sejak enam tahun lalu.

"Kita memang rutin bagikan kepada masyarakat setiap bulan ramadhan seperti ini, sudah sejak enam tahun lalu kita rutin berbagi kepada masyarakat sekitar. Tahun lalu saat pandemi juga masih kita bagikan namun tidak bertemu langsung," ucapnya.

"Dengan itu mari kami mengajak para pengusaha yang ada untuk saling berbagi kepada masyarakat, saling membantu dimasa pandemi ini. Semoga yang kita bagikan ini bermanfaat untuk orang-orang," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Berbagi dengan Masyarakat, Dori Bagikan 400 Paket Sembako di Kota Pangkalpinang