Find Us On Social Media :
Presiden Joko Widodo bersiap memimpin rapat terbatas (ratas) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (7/7/2020). Ratas tersebut membahas percepatan pembangunan program strategis nasional Jalan Tol Sumatera dan Tol Cisumdawu. ((ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A) )

Jokowi Mengingatkan Pemda Tak Lengah Saat Jumlah Kasus Covid-19 Turun

Ria Kusuma Astuti Kamis, 20 Mei 2021 | 10:20 WIB

SONORABANGKA.ID - Presiden RI Joko Widodo meminta pemerintah daerah (pemda) agar tidak lengah ketika jumlah kasus Covid-19 sudah menurun. Jokowi juga meminta semua pihak tidak menurunkan kewaspadaan apabila penurunan kasus Covid-19 sudah tercapai.

"Kalau sudah turun jangan lengah, jangan menurunkan kewaspadaan. Jangan lengah dan jangan tunggu chaos baru kita bertindak. Terlambat," ucap Jokowi saat memberikan arahan kepada Forkopimda se-Provinsi Riau, ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (20/5/2021).


Jokowi mengingatkan, kerja sama penanganan Covid-19 masih perlu terus dilakukan. Respons yang cepat dari semua pihak diperlukan saat ada peningkatan kasus Covid-19.

"Data itu selalu setiap hari menjadi makanan sehari-hari saya. Setiap provinsi seperti apa, posisi nasional seperti apa, kabupaten dan kota seperti apa kelihatan semuanya. Saya datang ke sini (Riau) juga dalam rangka itu," tutur Jokowi.

Lalu, Jokowi memaparkan data kasus aktif Covid-19 di Provinsi Riau. Pada Februari 2021, kata Jokowi, kasus aktif berada di angja 1.071 kasus.


Pada Maret, kasus aktif naik menjadi 1.300 dan pada April kembali naik hingga 1.800 kasus. "Ini ada kelengahan pasti. Meski sekarang (Mei) turun sedikit tapi masih di posisi yang tinggi. Hati-hati mengenai ini," lanjut Jokowi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi Minta Pemda Tidak Lengah Saat Jumlah Kasus Covid-19 Menurun", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2021/05/20/09403221/jokowi-minta-pemda-tidak-lengah-saat-jumlah-kasus-covid-19-menurun.