SonoraBangka.id - Pemerintah Provinsi Kepulauan BangKa Belitung (Babel) mengharapkan seluruh ASN di jajarannya tetap sehat apalagi saat ini wabah Covid-19 masih melanda dunia, termasuk di Babel.Oleh sebab itu, Pemprov Babel berupaya meningkatkan imun ASN dengan cara berjemur di pagi hari dengan menerapkan apel pagi dilanjutkan dengan berolahraga jalan santai sebelum melaksanakan aktivitas tiap Senin pagi.
Sekretaris Daerah (Sekda) Babel Naziarto menuturkan, kegiatan yang dilakukan saat ini dalam rangka untuk meningkatkan disiplin supaya imun tubuh meningkat dan tidak mudah terjangkit Covid-19.
"Kita harus senantiasa menjaga kesehatan sehingga, kita dapat menjalani tugas sebagaimana mestinya. Dengan apel pagi dan jalan santai kita berharap imun tubuh kita meningkat," ujar naziarto beberapa hari lalu.
Oleh sebab itu sekda meminta agar kegiatan seperti apel pagi rutin dilakukan setiap hari Senin, dengan catatan tetap menjaga jarak, pakai masker, hindari kerumunan, karena hal seperti ini bertujuan untuk menghindari penyebaran covid -19.
"Agar para ASN Pemprov. Babel dapat meningkatkan kinerjanya agar lebih baik sebagai pelayan masyarakat sehingga, tujuan pemerintah untuk menciptakan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,"pesannya.