Find Us On Social Media :
Pembukaan Festifal Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Kabupaten Bangka diselenggarakan dengan memperlombakan sebanyak enam cabang seni. (Diskominfotik Bangka/ A Mangatas)

Sebanyak 6 Cabang Seni Diperlombakan Dalam FLS2N Kabupaten Bangka

Yudi Wahyono Rabu, 23 Juni 2021 | 09:06 WIB

SONORABANGKA.ID - Sebanyak enam cabang seni diperlombakan dalam acara Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Kabupaten Bangka.

Keenam lomba tersebut yaitu Menyayi Tunggal, Bertutur, Seni Tari, Pantomim, Gambar Bercerita, serta Kria Anyam.

Pembukaan kegiatan yang diselenggarakan di SDN 29 Sungailiat tersebut diikuti sebanyak 133 siswa siswi peserta dari berbagai cabang seni.

Selain menjadi sarana penjaringan bakat, FLS2N juga menjadi wadah menumbuh kembangkan kreasi dan jiwa kompetitif siswa.

"Pesertanya dari siswa SD sederajat baik negeri ataupun swasta. Untuk peserta lomba menyanyi tunggal sebanyak 16 siswa, bertutur 16 siswa, seni tari 42 siswa, pantomim 30 siswa, gambar bercerita 15 siswa, dan kria anyam sebanyak 14 siswa," ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga, Rozali saat pembukaan, Selasa (22/6/2021).

Bupati Bangka, Mulkan SH MH juga memberikan dukungan kepada seluruh panitia dalam pelaksanaan FLS2N tingkat Kabupaten Bangka. Dikatakannya FLS2N merupakan ajang yang cukup bergengsi baik antar sekolah ataupun antar siswa didik.

"Dengan adanya kegiatan kompetisi ini akan menjaring bakat atau talenta dari peserta didik. Selain itu juga melalui kegiatan ini menjadi pengembangan serta mengarahkan minat dari para siswa untuk terus diasah," tutur Mulkan

Disamping itu dirinya menekankan untuk pihak penyelenggaran untuk dapat menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin. Terutama dalam hal penyediaan fasilitas pendukung pencuci tangan serta aturan penggunaan masker dan menjaga jarak.

"Pesan kami untuk tetap terus menjaga protokol kesehatan. Selain itu peserta dan guru pendamping juga harus menghargai dari setiap keputusan dewan juri nantinya," pungkas Mulkan.