Find Us On Social Media :
Wakil Gubernur Babel Abdul Fatah (Ist)

Wagub Ingatkan Masyarakat Babel Lebih Bijak Bermedsos

Edwin Jumat, 10 September 2021 | 10:45 WIB

SonoraBangka.id - Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Abdul Fatah mengingatkan masyarakat Babel untuk lebih dewasa dan bijak dalam bermedia sosial, mengingat banyaknya gesekan sosial, bahkan kasus hukum, yang menyeret pengguna media sosial (medsos) akibat status mereka.

"Pergunakanlah media sosial kita secara bijak, karena dalam etika berjejaring ada peribahasa jarimu adalah harimaumu," ujarnya saat menjadi narasumber dalam webinar literasi digital dalam meningkatkan wawasan kebangsaan, belum lama ini.

Wagub meminta kepada masyarakat untuk tidak terlalu mudah dalam menerima informasi dari media sosial, dibutuhkan literasi digital mengingat media sosial sering disalahgunakan sebagai sarana adu domba.

"Gunakanlah kata-kata yang baik. Hati-hati dengan jarimu, karena jarimu sekarang bisa menjadi harimaumu. Tutur kata yang baik agar tidak menyakiti yang lain," ujarnya.

Disamping itu, wagub mengatakan bahwa literasi menjadi kunci pembuka dunia, oleh karenanya literasi harus berbasis teknologi digital. Dirinya beranggapan akan sangat tertinggal apabila literasi tidak ditransformasikan dalam teknologi digital mengingat kondisi dunia yang berubah setiap detik.

Pemprov. Babel sangat mendukung program literasi digital nasional di Babel, karena melalui program tersebut diharapkan masyarakat dapat semakin melek digital. Banyak manfaat yang dirasakan masyarakat apabila melek digital, diantaranya dapat terhindar dari konten hoaks atau berita-berita yang belum jelas kebenarannya, kemudian meningkatnya produktivitas serta daya saing masyarakat dalam perekonomian.

"Sebab ke depan, semua aspek kehidupan akan menggunakan digital. Kegiatan ini mau tidak mau harus kita implementasikan, karena kedepan semua aspek kehidupan akan memanfaatkan digital. Dengan digital seluruh urusan akan menjadi lebih efektif, efisien, dan cepat,"pungkasnya.