Find Us On Social Media :
()

Penampilan Perdananya Rolling Stone Di Dedikasikan Untuk Mendiang Charlie Watts

Sri Wahyuni Kamis, 23 September 2021 | 08:52 WIB

SonoraBangka.Id - Grup band legendaris The Rolling Stones menjalani penampilan perdananya setelah sekian lama. Dilansir dari People, Rabu (22/9/2021), The Rolling Stones mendedikasikan penampilan perdana mereka untuk mendiang Charlie Watts sang penabuh drum yang telah berpulang.

Hal itu, tampak pada hari Selasa kemarin saat Mick Jagger membagikan sebuah klip penampilan perdana The Rolling Stones dalam tur bertajuk No Filter. "Pada titik ini, ini adalah malam yang sedikit mengharukan bagi kami karena ini adalah tur pertama kami dalam 59 tahun yang kami lakukan tanpa Charlie Watts," kata Mick Jagger.

Jagger menambahkan, sangat merindukan sosok sang drummer, begitu juga dengan para penggemar mereka. “Dan kami semua sangat merindukan Charlie, kami merindukannya sebagai sebuah band. Kami merindukannya sebagai teman di dalam dan di luar panggung dan kami memiliki begitu banyak kenangan tentang Charlie,” ucap Jagger.

"Charlie, kami bermain untuk Anda, kami bermain untuk Anda," kata Ronnie Wood selaku gitaris Rolling Stones. Sementara itu, pertunjukan tersebut juga menjadi debut bagi Steve Jordan sebagai drummer. Sebagai informasi, Charlie Watts meninggal dunia pada 24 Agustus 2021 lalu. Charlie Watts meninggal dunia diusia 80 tahun.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rolling Stones Dedikasikan Penampilan Perdana untuk Mendiang Charlie Watts ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/09/22/115705766/rolling-stones-dedikasikan-penampilan-perdana-untuk-mendiang-charlie-watts.
Penulis : Revi C. Rantung
Editor : Andika Aditia

Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L