Find Us On Social Media :
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Bangka Belitung, Patrianusa Sjahrun (Sonorabangka.id/ Zulhaidir)

DPW PAN Babel Mengelar Muscab Serentak Dan Rakerwil I

Zulhaidir Sabtu, 9 Oktober 2021 | 19:35 WIB

SONORABANGKA.ID - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Provinsi Bangka Belitung mengelar Musyawarah Cabang Serentak dan Rapat Kerja Wilayah I, dihadiri oleh Dewan Pengurus Cabang seluruh Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Bangka Belitung, di Swissbell Hotel Kota Pangkalpinang, Sabtu (9/10/21).

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional Bangka Belitung, Patrianusa Sjahrun menyampaikan setelah adanya pelaksanaan Rapat Kerja Nasional maka DPW PAN Babel melaksanakan Rapat Kerja Wilayah I sekaligus mengadakan Musyawarah Cabang Serentak se Bangka Belitung, yang dihadiri oleh ketua dan pengurus DPC PAN Kabupaten/Kota Provinsi Bangka Belitung.

"Setelah kita mengikuti Rakernas maka kita melaksanakan Rakerwil ini yang sekaligus mengadakan Muscab Serentak se Bangka Belitung, juga pemilihan ketua DPAC PAN Tingkat Kecamatan se Bangka Belitung," kata Patrianusa Sjahrun.

Ketua DPW PAN Babel, Patrianusa Sjahrun menjelaskan bahwa rakerwil ini menentukan program kerja untuk kemenangan pemilu di Tahun 2024 dan persiapan untuk pembahasan masalah Pilkada juga menindak lanjuti keputusan keputusan di Rakernas.

"Rakerwil ini diharapkan dapat menyusun untuk kesiapan pemilihan di tahun 2024 Dan kursi dikabupaten/Kota bisa bertambah, dan nantinya dapat membesarkan dan siap memajukan DPW PAN Provinsi Babel," Ucapnya.

Sekretaris DPW PAN Babel, Harrie Ariyanto juga menambahkan bahwa dengan adanya Rakerwil dan Muscab serentak ini diharapkan bisa dipersiapkan dan bergerak secepat mungkin.

"Untuk kedepan baik Pileg dan Pilkada mulai sekarang dipersiapkan, kita harus gencar dan bergerak cepat untuk Pileg 2024 dan Pilkada, untuk target dari pusat sendiri kita ditargetkan 64 kursi atau 11 persen jadi kita mengikuti arahan dari pusat, turun ke daerah sampai ke ranting jadi mulai sekarang kita sudah mulai bergerak dengan Rakerwil dan Muscab serentak ini," pungkasnya.