Find Us On Social Media :
Walikota Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Asy Syukur Kota Pangkalpinang (Sonorabangka.id/ Zulhaidir)

Walikota Molen Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad di Masjid Asy Syukur Kota Pangkalpinang

Zulhaidir Kamis, 21 Oktober 2021 | 07:57 WIB

SONORABANGKA.ID - Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen) menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H di Masjid Asy Syukur, kelurahan Opas Indah Kota Pangkalpinang, Selasa (19/10/2021) kemarin.

Dalam kesempatan, Molen mengapresiasi kekompakan warga dari kampung Opas Indah Pangkalpinang sehingga bisa melaksanakan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW pada tahun 2021 ini.

Ia berharap, semoga dengan momentum ini dapat menjadikan kesatuan dan kekokohan masyarakat menjaga perdamaian dan persatuan di masyarakata kota pangkalpinang

"Harapannya tradisi masyarakat nganggung di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di kampung opas kota pangkalpinang ini dapat terus di laksanakan karena budaya Nganggung ini merupakan budaya yang menarik untuk pariwisata di kota pangkalpinang," kata Molen.

Molen juga berharap budaya nganggung ini tidak lekang dan hilang oleh waktu, karena tradisi nganggung ini adalah budaya asli masyarakat Provinsi Bangka Belitung.


"Dari dulu sampai sekarang budaya nganggung ini menjadi budaya asli tradisional masyarakat Bangka Belitung, ini harus kita lestarikan budaya ini jangan sampai hilang dalam momen-momen agama Islam supay