Find Us On Social Media :
(Ist)

Kunjungi Gerai Vaksin Di Wihelmina Pangkalpinang, Kapolda Harap Bisa Capai 85 Persen

Edwin Jumat, 31 Desember 2021 | 15:45 WIB

SonoraBangka.id - Guna mengetahui Percepatan vaksinasi yang dilaksanakan di Kota Pangkalpinang hingga akhir tahun 2021, Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya melihat langsung gerai vaksin di taman Wilhelmina Pangkalpinang,jumat (31/12).

"Pangkalpinang merupakan daerah terbesar untuk pelaksanaan vaksinasi, saya yakin hari ini bisa mencapai 85% karena pencapaian hari ini sudah 84,8%, jadi sedikit lagi, mudah-mudahan dengan vaksinasi hari ini untuk dosis pertama di pangkalpinang ini sudah mencapai 85%," ujarnya.

Kapolda mengungkapkan secara keseluruhan untuk provinsi Babel naik dari hari ke hari, sekarang sudah mencapai 78,62% dan diharapkan akhir tahun ini bisa mencapai 80% untuk dosis satu.

"Untuk dosis ke 2 juga alhamdulillah sudah 60%, artinya untuk provinsi babel sudah mencapai target nasional, semua sudah tercapai baik dipangkalpinang maupun di seluruh kabupaten,"tuturnya.

Jenderal Bintang dua ini juga mengajak semua masyarakat mendukung program pemerintah. Dirinya menghimbau kepada masyarakat yang belum vaksin untuk melaksanakan vaksin.

"Juga kepada adik-adik yang masih sekolah silakan melaksanakan vaksin, sehingga terbentuknya imun yang kuat, karena kita tahu pandemi covid-19 ini belum berakhir dan kita tahu ada varian baru yang masuk ke indonesia, Tentu kita berharap dan berdoa semoga tidak masuk ke Babel,"pintanya.