SonoraBangka.ID - Big Hit Music mengumumkan bahwa ketujuh anggota BTS akan merilis merchandise mereka masing-masing yang tentunya membuat ARMY sangat bersemangat.
Member BTS pertama yang merilis merchandise adalah member tertua, Jin. Jin BTS pun memilih sepasang piyama dan bantal sebagai official merchandise yang tentunya menjadi barang yang benar-benar bisa dipakai oleh para ARMY.
Memiliki 2 warna yaitu biru dan hitam, desain piyama tersebut terlihat begitu lucu namun juga cukup simpel.
Jin bahkan telah mempromosikan merchandise tersebut di Instagram-nya yang juga mendapatkan komentar dari J-Hope.
"Tawarkan harga," tulis Jin.
"4 dollar," tulis J-Hope dengan emoji tepuk tangan, dikutip dari Instagram @jin, Senin (3/1/2022).
Eitsss jangan tertipu dulu, karena komentar J-Hope benar-benar tak ada hubungannya dengan harga dari piyama tersebut.
Pasalnya, satu set piyama lucu tersebut ternyata dibanderol dengan harga 119.000 Won atau sekitar Rp 1,4 juta.
Tak hanya itu, bantal biru dongker yang di bagian pinggirnya diletakan emoji Jin juga dibanderol dengan harga yang cukup fantastis yakni 69.000 Won atau sekitar Rp 826 ribu.
Tak sedikit ARMY yang membagikan pandangan mereka tentang harga merchandise tersebut, begitu juga Jin.
Melalui platform Weverse, Jin mengungkapkan bahwa dirinya juga terkejut karena harga yang dipatok terbilang mahal.
Ia mengaku hanya meminta kepada tim agar membuat bahan piyama yang nyaman untuk dikenakan.
Namun, betapa kagetnya sang Worldwide Handsome saat mengetahui harganya.
"Saya memang meminta mereka untuk menggunakan bahan yang bagus untuk piyama. Tapi melihat harganya… Saya juga kaget," ujar Jin.
https://www.grid.id/read/043076743/rilis-merchandise-piyama-dan-bantal-yang-dibanderol-dengan-harga-jutaan-respon-jin-bts-ini-sangat-di-luar-dugaan?page=all