SonoraBangka.Id - Ifan, vokalis grup band Govinda mengungkapkan alasan single “Satu Frekuensi” dirilis bertepatan dengan hari kasih sayang atau valentine yang jatuh pada hari ini, Senin (14/2/2022). Rupanya, jadwal perilisan tersebut sudah dipikirkan sejak lama. “Pemilihan tanggal ini kami pikiran sejak lama. Ini lagu tentang cinta, kita pengin rilis di tanggal 14,” kata Ifan dalam jumpa pers via daring, Senin. “Ini lagu bisa buat give untuk seseorang,” ujar Ifan melanjutkan.
Single “Satu Frekuensi” bercerita tentang harapan banyak pasangan di muka bumi ini yang sangat beruntung jika mereka berada di perasaan sekata yang sama, rindu yang sama, energi yang setara dan di frekuensi yang sama. Selain itu, tentunya banyak pasangan yang berharap hubungannya kelak tak hanya sehidup di dunia, melainkan bisa terwujud pula untuk saling sehidup sesurga. Ifan juga berujar bahwa lagu ini menjadi lanjutan dari lagu sebelumnya “Hal Hebat” yang sempat viral. “Ini kelanjutan (lagu) ‘Hal Hebat’, ya ini ‘Satu Frekuensi’. Ini lagu bersumpah untuk kehidupan selanjutnya,” tutur Ifan.
Untuk proses pengerjaan lagu ini berawal pada 2021 lalu dan mulai dikerjakan di akhir tahun. Tidak membutuhkan waktu lama, “Satu Frekuensi” akhirnya dirilis tanggal 14 Februari 2022. Proses pengerjaannya juga dilakukan di Abbey Road, Inggris. Di bawah naungan label musik MyMusic Records, lagu “Satu Frekuensi” sudah dapat didengar. Kemudian, untuk video musik lagu ini bisa dilihat di channel Youtube MyMusic Records pada pukul 16.00 WIB.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Alasan Govinda Rilis Single Satu Frekuensi Tepat di Hari Valentine ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2022/02/14/170537266/alasan-govinda-rilis-single-satu-frekuensi-tepat-di-hari-valentine.
Penulis : Revi C. Rantung
Editor : Novianti Setuningsih
Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L