SONORABANGKA.ID - Mempunyai sepeda motor tidak luput dari ragam permasalah yang mendera. Salah satunya seperti kabel kelistrikan yang digigit tikus.
Kabel kelistrikan yang digigit tikus bisa memberikan dampak negatif, bahkan membuat motor kehilangan performa sampai tidak bisa menyala.
Tentunya hal ini akan membuat pemilik motor jengkel. Tapi jangan khwatir, ada beberapa cara untuk mencegahnya.
Ketua Umum Pengurus Besar Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PB PDHI) Drh. Muhammad Munawaroh mengatakan, paling utama pemilik harus menjaga kebersihan tempat motor di parkir.
“Satu-satunya cara mengantisipasi kejadian ini dengan membuat rumah bebas dari tikus,” kata Munawaroh baru-baru ini pada Kompas.com.
Munawaroh menjelaskan, hewan pengerat ini gemar berada di tempat yang kotor, gelap, dan hangat. Bila jarang dibersihkan maka akan menjadikan tempat tersebut sebagai sarangnya.
Dengan demikian, kalau motor disimpan di lingkungan yang kebersihannya terabaikan, kabel-kabel motor menjadi sasaran empuk bagi tikus untuk di gerogoti.
Tikus sendiri merupakan hewan yang memiliki sifat alami untuk menggigit benda apa saja di sekitarnya. Hal tersebut karena adanya gigi seri yang tumbuh terus sepanjang tahun.
Bahkan, pertumbuhannya mencapai 10-12 cm per tahun. Untuk mempertahankan giginya tetap tajam dan pendek, tikus akan mengerat benda apapun di sekitarnya, termasuk kabel.
Prinsipnya, kalau di rumah atau tempat menyimpan motor selalu terjaga kebersihanya membuat tikus tidak nyaman.
"Selama tidak ada tikus, tidak ada yang mengigit kabel motor. Maka harus selalu menjaga kebersihan rumah agar tidak mengundang tikus datang,” tutup Munawaroh.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Mudah Cegah Tikus Gigit Kabel Kelistrikan Motor", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/20/173100515/cara-mudah-cegah-tikus-gigit-kabel-kelistrikan-motor.