Find Us On Social Media :
Pebalap Repsol Honda Team Marc Marquez jatuh saat sesi pemanasan MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). Kecelakaan ini untuk yang keempat kalinya dialami Marc Marquez di MotoGP Mandalika.(MotoGP) (kompas.com)

Kecelakaan di Mandalika, Marc Marquez Kemungkinan Kembali Absen 3 Bulan

Oliver Doanatama Siahaan Kamis, 24 Maret 2022 | 20:03 WIB

SONORABANGKA.ID - Pebalap Marc Marquez diprediksi akan kembali absen selama tiga bulan pada laga MotoGP 2022 akibat diplopia yang dideritanya usai helatan GP Mandalika pada akhir pekan lalu.

Pernyataan tersebut datang dari Dokter Claudio Costa yang pernah menjadi dokter di MotoGP, setelah melihat keadaan Marc ketika diperiksa selepas tiba di Spanyol dari Indonesia.

Dottorcosta, julukannya, menilai bahwa kecelakaan saat sesi pemanasan di Sirkuit International Mandalika membuat luka lama dari pebalap Repsol Honda itu kembali tersentuh.

"Luka pertama memunculkan bekas dan sayangnya ada fakta yang tidak menyenangkan soal ini. Fakta bahwa dia tidak dioperasi adalah hal yang baik," katanya dikutip dari Motosan, Kamis (24/3/2022).

"Apa yang dia miliki sekarang sangat ringan dan bisa selesai dalam waktu singkat dengan perawatan medis dan rehabilitasi yang memadai," lanjut Costa.

Ia menjelaskan, masalah yang dialami Marc muncul karena terdapat otot penggerak mata yang tidak sinkron sehingga ia tidak bisa melihat dengan sempurna.

Bila bisa segera pulih, bukan tidak mungkin Marc akan kembali balapan pada pekan depan di MotoGP Argentina.

Tapi jika membutuhkan waktu sekitar tiga bulan, maka Marc akan kehilangan delapan seri balapan MotoGP 2022.

"Menurut pendapat saya, karena ini adalah bentuk yang sangat ringan mungkin itu pembengkakan otot, sesuatu yang menonjolkan bekas luka lama," kata Costa.

"Saya pikir itu bisa selesai lebih cepat dari tiga bulan. Besok pagi dia bisa bangun dan melihat dengan jelas," ujar dia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kecelakaan di Mandalika, Marc Marquez Kemungkinan Absen 3 Bulan", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/24/173100015/kecelakaan-di-mandalika-marc-marquez-kemungkinan-absen-3-bulan.