Find Us On Social Media :
()

Foo Fighter Beruntung Bisa Mengcover Karya Prince Musisi Asal Amerika

Sri Wahyuni Rabu, 27 April 2022 | 08:52 WIB

SonoraBangka.Id - Biasanya seorang artis bakal melihat lagunya yang dicover oleh orang lain sebagai apresiasi terhadap karyanya.

Tapi ini nggak berlaku oleh mendiang Prince, musisi asal Amerika Serikat itu lebih menganggap karya cover itu nggak orisinil.

Di tahun 2011, saat itu penyanyi dan multi-instrumentalis ini secara terbuka mengungkapkan pendapat nggak setujunya terhadap lagu-lagu cover dalam wawancaranya dengan George Lopez.

“Gue nggak keberatan para penggemar menyanyikan lagu-lagu itu, yang jadi masalah bagi gue adalah ketika industri meng-cover lagu itu. Saat lagu lo dicover, saat itu juga versi lo jadi hilang. Sering banget orang mengira kalo gue lagi menyanyikan lagunya Sinead O’Connor’s yang berjudul ‘Nothing Compares 2 U’ dan lagu Chaka Khan’s ‘I Feel for You’, padahal lagu itu gue yang bikin,” tegas Prince saat itu.

Tapi baru-baru ini dilansir melalui Loudwire, mantan asisten dari mendiang Prince mengungkapkan kalo ternyata doi bikin pengecualian untuk Foo Fighters yang mengcover lagunya pada 2003 ‘Darling Nikki’ yang merupakan karya Prince tahun 1984.

Foo Fighters merekam ‘Darling Nikki’ pada tahun 2003 dan memasukkan ya sebagai B-side di single mereka ‘Have It All’, yang merupakan rilisan Australia.

Saat itu band rock asal Seattlle ini meminta izin kepada Prince untuk merilis lagu tersebut di AS, namun ditolak.

Dalam sebuah wawancara Prince dengan Entertainment Weekly setahun setelahnya, dijelaskan kalo doi nggak suka versi yang Foo Fighters punya dari lagunya itu. Tapi nyatanya, itu nggak beneran terjadi.

Ruth Violette Arzate selaku mantan asisten Prince baru-baru ini menulis sebuah artikel di Medium tentang obrolannya bersama mendiang tentang Foo Fighters.