Find Us On Social Media :
Infografik: Tjahjo Kumolo 1957-2022 ((KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo))

Jokowi Sebut Tjahjo Kumolo Berpulang di Puncak Pengabdian Kepada Negara

Ria Kusuma Astuti Jumat, 1 Juli 2022 | 16:19 WIB

SONORABANGKA.ID -  Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan dukacita atas meninggalnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo. Hal ini disampaikannya dalam unggahan di akun Instagram resminya @jokowi pada Jumat (1/7/2022).

"Saya tengah berada dalam lawatan di luar negeri ketika mendengar kabar duka dari Tanah Air bahwa Bapak Tjahjo Kumolo telah berpulang ke Rahmatullah di Jakarta pada pukul 11.10 WIB. Innalillahi wa inna ilaihi rajiun," tulis Jokowi.

"Semasa hidupnya, almarhum Tjahjo Kumolo adalah seorang tokoh pemuda, politisi dan berpulang di puncak pengabdiannya kepada negara sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi," tambahnya.

Jokowi mengatakan, atas nama pemerintah, negara dan rakyat Indonesia dirinya menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya.

"Semoga segala amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan segenap keluarga yang ditinggalkan kiranya kuat dan tabah,"lanjutnya. Tjahjo Kumolo tutup usia di RS Abdi Waluyo pada Jumat siang.

Jenazah almarhum Tjahjo Kumolo akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada Jumat sore ini. Sebelum dimakamkan, jenazah Tjahjo disemayamkan di rumah dinas Widya Tjandra dan Kantor Kemenpan-RB, Jakarta.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi: Tjahjo Kumolo Berpulang di Puncak Pengabdian Kepada Negara", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2022/07/01/15291011/jokowi-tjahjo-kumolo-berpulang-di-puncak-pengabdian-kepada-negara.