SONORABANGKA.ID - Adalah Mobil sekarang sudah dibekali dengan teknologi yang semakin canggih. Pada panel instrumen pun terdapat beragam informasi yang ditampilkan melalui lampu indikator.
Informasi tersebut bisa berbeda pada setiap mobil, tergantung jenis mobil atau fitur yang disematkan. Beberapa yang umum, antara lain speedometer, temperatur mesin, fungsi aki, sabuk keselamatan atau seatbelt, rem tangan, indikator airbag, cek mesin serta meteran bahan bakar.
Beberapa indikator cuma mengingatkan pengemudi akan sesuatu, seperti lampu indikator bergambar sabuk pengaman (seat belt) yang berkedip atau bahkan juga berbunyi. Indikator tersebut berusaha mengingatkan pengemudi untuk menggunakan sabuk pengaman demi keselamatan saat berkendara.
Selain melalui lambang atau gambar, lampu indikator juga menyampaikan pesannya melalui warna.
Dikutip dari buku “Pengenalan Bodi Otomotif” karangan Buntarto, Jumat (23/9/2022), pada umumnya terdapat tiga warna berbeda yakni hijau, kuning dan merah.
Setiap warna mempunyai tingkat perhatian yang berbeda. Sebagai cara sederhana, pahami dan kenalilah arti maksud indikator tersebut. Salah satunya dengan skala prioritas berdasarkan warna.
- Warna Hijau
Menandakan bahwa komponen tersebut sedang bekerja atau sedang digunakan.
- Warna Kuning
Menandakan bahwa terdapat kondisi yang membutuhkan perhatian dari pengemudi, baik pengecekan ataupun sekadar peringatan untuk berhati-hati (waspada). Umumnya petunjuk dengan warna ini masih memungkinakan pengemudi untuk tetap berkendara.
- Warna Merah
Menandakan sebuah peringatan yang mendesak dan dapat berakibat fatal. Kalau warna ini muncul, maka disarankan untuk segera berhenti dan mengatasi masalah tersebut.
Tak cuma itu, warna merah juga mengindikasikan bahaya terhadap keselamatan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sudah Tahu Arti Warna Lampu pada Indikator Mobil?", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2022/09/24/084200215/sudah-tahu-arti-warna-lampu-pada-indikator-mobil-.