Find Us On Social Media :
()

Sempat Gagal Menikah, Cita Citata Blak-blakan Bongkar Soal Ini

Iqbal Kurniawan Senin, 26 September 2022 | 15:04 WIB

SONORABANGKA.ID - Sosok Cita Citata membuat heboh saat dikabarkan akan menikah dengan sang kekasih, Didi Mahardika.

Cita Citata dan cucu Soekarno itu rencananya akan menikah pada pada Kamis, 15 September 2022 lalu.

Sayangnya, Cita Citata dan Didi Mahardika malah menunda pernikahan ini

Melansir TribunStyle.com, pihak KUA Cilandak Barat angkat bicara soal kabar batalnya Cita Citata menikah hari ini.

Cita Citata dan Didi Mahardika batal menikah karena belum menemukan tanggal yang tepat.

"Belum, tunggu kesiapan daripada mereka sendiri," papar Bunyamin, Kepala KUA Cilandak.

Melansir Kompas.com, tak hadirnya sang biduan ini disebut karena Cita Citata ada urusan di Bandung.

Bunyamin mengungkap bahwa hal inilah yang menjadi alasan mengapa Cita Citata batal menikah hari ini.

"Karena Mbak Cita Rahayu tidak bisa datang dari Bandung, ada urusan yang tidak bisa ditinggalkan," kata Bunyamin.

Saat pihak KUA menunggu, ternyata keluarga justru menyebut bahwa pernikahan ini dibatalkan.

"Ditunggu penjemputan dari jam 10.00 WIB. Tadi, jam 11.00 WIB baru datang. Ternyata, bukan (mempelai),"ujar Bunyamin.

"(Keluarga) mengabarkan bahwa ditunda untuk pelaksanaan akad nikah Mbak Cita dan Pak Mahardika," tambahnya.

Meski menunda pernikahan, Cita Citata dan Didi Mahardika tetap tampil mesra di media sosial.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @cita_citata pada Senin (26/9/2022), Cita Citata mengunggah kebersamaannya dengan Didi Mahardika.

Tampak Didi Mahardika berada di belakang Cita Citata yang tengah mirror selfie.

Lewat kolom caption, Cita Citata menyebut bahwa Didi Mahardika adalah sosok yang jahil tapi penyayang.

"Si jahil yang sabar dan penyayang," tulis Cita Citata.


Warganet pun memberikan komentar atas unggahan Cita Citata ini.

"Bahagia selalu ya," tulis Iis Dahlia.

"Masih pacaran ya penyayang," tulis akun @orang_biasa0123.

"Cinta tak seindah kata-kata kak, hati-hati," tulis akun @yhura_lee95.