Find Us On Social Media :
Suasana hari pertama Garuda Indonesia Travel Fair atau GATF 2022 di ICE BSD Tangerang, Banten, pada Jumat (28/10/2022). (KOMPAS.com)

Cek Promo Garuda-Bank Mandiri di GATF 2022, Tiket PP Jakarta-Labuan Bajo Rp 1,6 Juta, Jakarta-Korea PP Rp 5,9 Juta

Marselus Wibowo Sabtu, 29 Oktober 2022 | 19:19 WIB

SonoraBangka.ID - Garuda Indonesia bekerja sama dengan Bank Mandiri dan Dyandra Promosindo resmi menggelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2022 di Hall 3A Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.

Lewat program tersebut, Garuda mempersiapkan sedikitnya 40.000 kursi penerbangan ke berbagai destinasi favorit dengan penawaran potongan harga hingga 80 persen dan dapat digunakan untuk periode perjalanan hingga akhir Oktober 2023 mendatang.

Untuk diskon tiket hingga 80 persen tersebut, Garuda Indonesia menawarkan penerbangan ke berbagai destinasi domestik pilihan seperti Jakarta – Yogyakarta pulang pergi (pp) mulai dari Rp 900.000-an, Jakarta – Labuan Bajo pp mulai dari Rp 1,6 jutaan, Jakarta – Denpasar pp mulai dari Rp 1,4 jutaan, Jakarta – Medan pp mulai dari Rp 1,6 jutaan.

Maskapai pelat merah itu juga menyediakan diskon rute penerbangan internasional, di antaranya Jakarta – Singapura pp mulai dari Rp 2,4 jutaan, Jakarta – Kuala Lumpur pp mulai dari Rp 2,1 jutaan, Jakarta – Korea pp mulai dari 5,9 jutaan, Jakarta – Sydney pp mulai dari 6,2 jutaan, hingga Jakarta – Haneda pp mulai dari 12,1 jutaan.

Tambahan promo

Pada gelaran GATF tahun 2022 ini, Garuda Indonesia juga turut memberikan berbagai nilai tambah lainnya mulai potongan harga untuk rute domestik lainnya hingga 15 persen dan 18 persen untuk rute internasional. 

Hingga, harga khusus untuk beberapa rute penerbangan yang dilayani oleh airline partner Garuda Indonesia seperti Goldcoast (Australia), Osaka (Jepang), Frankfurt (Jerman), dan Helsinki (Finlandia).

Selain itu para pengunjung yang juga merupakan anggota GarudaMiles juga akan mendapatkan penawaran menarik lainnya.

Seperti, Welcome Bonus hingga 2022 miles bagi anggota baru yang melaksanakan pendaftaran selama periode GATF, discount redemption hingga 60 persen untuk ditukarkan dengan tiket Garuda Indonesia, penawaran “Beli Mileage dan Dapatkan 50 persen Bonus Miles” hingga program “Penawaran Spesial Garuda Miles Gold Privilege Mulai Dari 3 Jutaan”.

Pada pelaksanaan GATF 2022 ini, Bank Mandiri sebagai bank partner juga akan memberikan berbagai penawaran menarik khusus untuk pengguna jasa Garuda Indonesia yang juga Nasabah Bank Mandiri yaitu cashback hingga Rp 3 juta, tiket business class hanya Rp 2,4 juta, Raffle Tiket ke Jepang, ekstra diskon 50 persen redemption Livin'Poin, cicilan 0 persen selama 12 bulan, serta bonus 50 persen GarudaMiles Redemption Livin'Poin.

Disediakan shuttle bus ke lokasi GATF 2022

Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung mengatakan, untuk memudahkan pengunjung, GATF menyediakan shuttle bus di beberapa titik di daerah Jabodetabek, yakni FX Sudirman, Botani Square Bogor, Stasiun Rawa Buntu, dan Summarecon Mall Bekasi.

"Fasilitas lainnya juga tersedia di area pameran seperti Kids Area, press room untuk media, dan f&b yang diramaikan brand-brand favorit ternama," ujar dia, dalam keterangan resmi, dikutip Sabtu (29/10/2022).

Sementara itu Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra berharap, penyelenggaraan GATF 2022 dapat memberikan nilai tambah secara optimal, tidak hanya bagi perusahaan di tengah momentum akselerasi pemulihan kinerja.

"Namun juga bagi masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan untuk memperoleh penawaran menarik serta pelaku industri pariwisata untuk mempererat soliditas ekosistem pariwisata dalam mengakselerasikan pemulihan pariwisata nasional," ucapnya.

Untuk mengetahui informasi terkini seputar GATF 2022 dipersilahkan untuk follow akun Instagram Garuda Indonesia @garuda.indonesia atau Dyandra Promosindo @dyandrapromosindo atau dapat mengunjungi situs Garuda Indonesia di www.garuda-indonesia.com.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cek Promo Garuda-Bank Mandiri di GATF 2022, Tiket PP Jakarta-Labuan Bajo Rp 1,6 Juta, Jakarta-Korea PP Rp 5,9 Juta", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2022/10/29/114500926/cek-promo-garuda-bank-mandiri-di-gatf-2022-tiket-pp-jakarta-labuan-bajo-rp-1-6?page=all#page2.