Find Us On Social Media :
Ilustrasi nasi goreng lada hitam. (Dok. Sajian Sedap)

Bukan Cuma Warnanya, Berikut 2 Beda Nasi Goreng Indonesia Dan Korea

Julisna Ruswan Rabu, 15 Februari 2023 | 17:53 WIB

SonoraBangka.id -  Indonesia dan Korea sama-sama memiliki sajian nasi goreng. Di Korea, nasi goreng biasa disebut bokkeumbap. Bentuk sajian yang serupa dari dua negara ini dibuat dengan cara yang sama tetapi bumbu dan alat masaknya berbeda. Executive Chef Social Garden Patrick Ramon, membagikan dua perbedaan nasi goreng khas Indonesia dan Korea berikut ini. 

1. Bumbu 

Sering menjadi sajian praktis di waktu mepet, nasi goreng Indonesia umunya terbuat dari campuran bumbu sederhana. Nasi goreng Indonesia biasanya dibumbui dengan sambal yang terbuat dari cabai, bawang, dan kemiri bila perlu. Berbeda dengan Indonesia, nasi goreng di Korea memakai bumbu yang sudah tidak asing di sana. "Biasanya pakai gocujang, garlic, paprika merah, dan lebih umum pakai kimci. Namanya jadi nasi goreng kimci," kata Patrick. Itu sebabnya, warna nasi goreng di Korea cenderung kemerahan, sedangkan di Indonesia kecoklatan.

2. Alat masak

Wok atau penggorengan dengan dasar membulat, sering dijadikan alat memasak nasi goreng Indonesia. Menurut Patrick, penggunaan wok memudahkan pemasakan nasi goreng saat menumis hingga mengaduk nasinya dibandingkan dengan di Korea. Sementara itu, nasi goreng di Korea biasanya dibuat dengan alat masak berupa pan. "Lebih susah pakai pan, tetapi mereka kan masih ada likuid dari minyaknya saat masak. Kalau wok, temperaturnya tinggi dan ada rasa smokey-nya," tutur Patrick saat ditemui Kompas.com dalam acara Chef in da Hood di Green Canyon Restaurant, The Alana Hotel & Conference Sentul City pada Jumat (10/2/2023).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "2 Beda Nasi Goreng Indonesia dan Korea, Bukan Cuma Warnanya", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/02/15/170600375/2-beda-nasi-goreng-indonesia-dan-korea-bukan-cuma-warnanya.