Find Us On Social Media :
Nokia C02 meluncur. Ponsel kelas bawah (entry-level) ini datang dengan fitur yang menarik, salah satunya baterai berkapasitas 3.00mAH yang dapat dilepas-pasang (KOMPAS.com)

Nokia C02 Meluncur dengan Android 12 Go Edition

Marselus Wibowo Sabtu, 25 Februari 2023 | 07:50 WIB

SonoraBangka.ID - HMD Global, pemegang lisensi smartphone Nokia diam-diam meluncurkan ponsel entry-level terbarunya, yaitu Nokia C02. Peluncuran inidiketahui dari kemunculan perangkat di laman resmi Nokia.

Karena entry-level, Nokia CO2 dibekali spesifikasi yang cukup sederhana. Ponsel ini juga menjalankan sistem operasi ringan Android 12 Go Edition yang biasa digunakan ponsel murah.

Secara deseain, Nokia C02 dibekali layar panel LCD seluas 5,45 inci yang menawarkan resolusi FWVGA Plus dan rasio layar 18:9. Layar depan perangkat masih dihiasi bezel (bingkai layar) yang cukup tebal di sisi bagian atas dan bawah.

Kamera depan Nokia C02 disematkan di poni atas bagian kiri dengan resolusi 2 MP. Sementara itu, kamera belakangnya terdiri dari satu sensor beresolusi 5 MP. Kamera belakang turut ditemani lampu kilat LED untuk membantu pencahayaan di kondisi minim cahaya atau malam hari.

Masih di bagian punggung, bingkai perangkat disebut menggunakan polikarbonat dan cangkangnya memiliki tekstur nano. Lalu, di bagian tengah cangkak terdapat logo “Nokia” yang ditulis secara horizontal.

Untuk sektor dapur pacu, HMD Global tidak menyebut jenis dan merk chipset yang diandalkan perangkat. Nokia hanya menyebut ponsel ini mengandalkan chipset quad-core dengan kecepatan clock mencapai 1,4GHz.

Chipset tersebut dipadu dengan RAM 2 GB dan media penyimpanan seluas 32 GB. Perluasan storage bisa dilakukan hingga 256 GB melalui slot microSD yang tersedia.

Nokia C02 memiliki baterai berkapasitas 3.000mAH dengan pengisian daya 5 watt. Baterai yang dipakai bukan baterai tanam, melainkan bisa dilepas-pasang.

Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 12 Go Edition. Bagi yang belum tahu, Android Go dikhususkan untuk smartphone yang memiliki RAM kecil, memori terbatas, CPU seadanya, dan lainnya. Ringkasnya dikhususkan untuk ponsel berspesifikasi rendah.

Fitur pendukung lainnya Bluetooth 4.2, colokan jack audio 3,5 mm, Wi-Fi b/g/n, colokan micro-USB, pemindai wajah (face unlock), menjamin pembaruan sistem keamanan perangkat selama dua tahun, dan mengantongi sertifikasi IP52 (tahan cipratan air dan debu).

Harga Nokia C02

Dengan ukuran dimensi 148,7 (tinggi) x 71,2 (lebar) x 10 mm (tebal) dan bobot 191 gram, perangkat kelas bawah ini memiliki dua varian warna, yakni Charcoal dan Dark Cyan.

Kendati sudah mengumbar seluruh spesifikasi perangkat, HMD Global masih belum mengungkapkan lebih lanjut detail harga jual dari Nokia C02.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Nokia C02 Diam-diam Meluncur dengan Android 12 Go Edition", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2023/02/24/17020027/nokia-c02-diam-diam-meluncur-dengan-android-12-go-edition.