SonoraBangka.id - Kurma dapat dinikmari dalam bentuk buah atau olahan untuk takjil buka puasa. Kamu bisa membuat milkshake kurma yang legit dan segar untuk buka puasa dengan campuran bahan sederhana. Milkshake kurma tambah nikmat dengan tambahan es krim vanila dan bubuk kayumanis yang aromanya harum. Simak resep milkshake kurma dari Yummynotes berikut.
Resep milkshake kurma
Bahan:
120 ml susu UHT
3 centong es krim vanila seperempat sendok teh bubuk kayu manis
8-10 buah kurma, buang bijinya
Cara membuat milkshake kurma:
Blender semua bahan jadi satu, tuangkan di gelas. Simpan di lemari es sembari menunggu waktu berbuka puasa.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Milkshake Kurma, Takjil Dingin untuk Buka Puasa", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/21/150600175/resep-milkshake-kurma-takjil-dingin-untuk-buka-puasa.