Find Us On Social Media :
Ilustrasi es asem jawa. (Dok. Food.com)

Minuman pelepas Dahaga Untuk Buka Puasa, Berikut Resep Es Asam Jawa

Julisna Ruswan Senin, 10 April 2023 | 15:07 WIB

SonoraBangka.id - Asam jawa atau tamarin, bisa dibuat jadi minuman dingin yang segar untuk buka puasa.  Rasa asam manis mampu melegakan dahaga setelah seharian berpuasa. Kamu bisa membuat pasta asam jawa untuk disimpan di kulkas dan membuat minuman lebih praktis.  Simak resep pasta asam jawa dari Muydelish.com dan minuman asem gula jawa berikut ini. 

Resep pasta asam jawa

Bahan

10-12 asam jawa segar yang masih ada cangkang

700 ml air 

Cara membuat pasta asam jawa: 

1. Pisahkan isian asam jawa dari cangkangnya. Buang seratnya yang menempel di buah. 

2. Cuci daging asam jawa di saringan untuk menghilangkan kotorannya. 

3. Masukkan daging asam jawa di mangkuk, siram dengan 450 ml air panas. Tutup dan diamkan selama 10 menit. 

4. Jika sudah, taruh saringan di atas mangkuk. Peras daging asam jawa di atas saringan dengan tangan bersih agar daging dan bijinya terpisah. Gunakan air untuk membuat proses ini lebih mudah. 

5. Terakhis tambahkan sekitar 200 ml air untuk membilas semua daging asam jawa di saringan. 

6. Rebus pasta asam jawa selama lima menit dengan api kompor sedang. Dinginkan, simpan di stoples masukkan kulkas. Pasta asam jawa bisa bertahan satu bulan di kulkas dan enam bulan di freezer. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Es Asem Gula Jawa, Minuman Pelepas Dahaga untuk Buka Puasa", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/04/10/113100275/resep-es-asem-gula-jawa-minuman-pelepas-dahaga-untuk-buka-puasa.