Find Us On Social Media :
Kegiatan Gerakan 1001 Inovasi Bangka setara (Diskominfotik Bangka)

Bupati Bangka: 247 Inovasi Bangka Harus Tersosialisasikan Ke Masyarakat

Yudi Wahyono Selasa, 20 Juni 2023 | 14:32 WIB
SONORABANGKA.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka setiap tahunnya telah menghasilkan produk inovasi baru. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Bangka mencatat pada tahun 2021 hingga tahun 2022 terdata sebanyak 247 inovasi.
 
Inovasi tersebut dibuat tidak dari kalangan instansi pemerintah saja melainkan dari pelajar dan masyarakat umum.
 
Dari 247 inovasi yang dihasilkan tersebut terdiri dari berbagai bidang antara lain bidang tata kelola pemerintahan, pengentasan kemiskinan, pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan, pertumbuhan ekonomi dan kesempatan kerja, pemberdayaan masyarakat, pelayanan publik responsif gender, perlindungan dan pelestarian lingkungan hidup.
 
Bupati Bangka, Mulkan selalu mendorong seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk berinovasi sehingga muncul program satu bidang satu inovasi dari Organisasi Perangkat Daerah.
 
Pada tahun 2023, Pemerintah Kabupaten Bangka juga telah menginisasi penganugerahan Bangka Innovation Awards sebagai ajang apresiasi terhadap inovasi terbaik yang diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah dan masyarakat umum di Kabupaten Bangka.
 
Wakil Bupati Bangka, Syabudin, S.IP, M.Tr.IP menyambut gembira atas produktivitas inovasi yang dilakukan oleh OPD dan seluruh masyarakat, sehingga kabupaten Bangka dapat menginisiasikan penganugerah Bangka Innovation Awards.
 
“Harapan saya dengan adanya produktivitas dan kuantitas inovasi ini dapat berdampak baik terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik serta pembangunan di Kabupaten Bangka” ungkap Syahbudin.
 
Sementara itu, Kepala Bappeda Kabupaten Bangka, Pan Budi Marwoto menjelaskan bahwa inovasi yang telah dihasilkan oleh Organisasi Perangkat Daerah dan masyarakat perlu disosialisasikan kepada publik untuk diketahui dan meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap inovasi tersbut.
 
“Dengan melalui sosialisasi yang tepat melalui berbagai macam media massa yang ada saat ini maka pengetahuan dan partisipasi dalam pemanfaatan inovasi akan berdampak terhadap peningkatan kualitas pelayanan dan pencapaian target pembangunan. Peningkatan kualitas inovasi juga sangat ditentukan oleh tahapan sosialisasi untuk menjamin keberlanjutan inovasi dalam jangka panjang,”   jelas Pan Budi Marwoto.
 
Penciptaan inovasi semakin produktif dengan adanya beberapa program fasilitasi seperti laboratorium inovasi, sekolah inovasi, memburu inovasi, forum inovasi daerah dan Bangka Innovation Awards yang berjalan konsisten tiap tahun.
 
Adapun daftar 247 Inovasi yang telah dihasilkan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka sebagai berikut:
 
1. Rihal Qur’an (Berinovasi Dalam Halaqoh Al-Qur’an)
2. Kosan Jebol
3. Temon Reguler
4. E-Lafika
5. Gebrak
6. Sekolah Inovasi
7. Laboratorium Inovasi
8. Forum Inovasi
9. 1001 Inovasi
10. Desa Sdg’s
11. Sekolah Perencanaan
12. Berburu Inovasi
13. Naksir Bunga Desa
14. Pendekar Jupung
15. Layanan Informasi Dan Edukasi Melalui Medsos Bpbd
16. Media Berita Dan Data Berbasis Website Bpbd
17. Tagapna
18. Jas Merah Bapak
19. Bang Maman
20. Gerbang Dewi
21. Gerbang Kota
22. Ampas Kopi
23. Millenial Space
24. Rusip
25. Pasar Asik Berkarya
26. Aplikasi Kursus Penjamah Makanan Siap Saji Dan Depot Air Minum
27. Sikok
28. Aplikasi Covid
29. E-Cuti
30. E-Spt
31. Tim Pijar
32. Sidakota
33. Ibu Jari
34. Kite Pacak
35. Layanan Sedot Tinja
36. Petarung
37. Permainan Kuda
38. Kupi Manis
39. Om Pinang Si Bebeb
40. Fardhu Ain
41. Bila Aku Di Hati
42. Pesanku Kawan
43. Seperadik Ku
44. Terapung Sungai
45. Lks
46. Lk3
47. Pub
48. Alar Keladi
49. Pentas Peduli
50. Pak Hi
51. Silaji
52. Sidamai
53. Tera Ulang Setempoh
54. Si Pak Kaling
55. Trec Matras Sutra
56. Si Dulang Perkasa
57. Si Japung
58. Layanan Aksi Penurunan Angka Stunting Melalui Gerakan Giat Datang Ke Posyandu
59. Peningkatan Kualitas Pelayanan Melalui Unit Layanan Terpadu
60. Lapar Ngemil
61. Pencet Datang
62. Sapa Sosmed
63. Dokiku Penat
64. Mang Alan
65. Rumpi Dara Cantik
66. Curhat Kepo
67. Pepaya Muda
68. Rumeh Bang Bocil
69. Si Cantik
70. Gojek Karamunting
71. Peminat Donat 
72. Pelemanis
73. Pemurah
74. Saku Celana
75. Sipacak
76. Fiknovik (Fasilitasi Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik) 
77. Sot (Si Orange Tangguh)
78. Pemanfaatan Sungai Sebagai Objek Wisata Dan Konservasi Alam
79. E-Clbk (E-Curhat Lingkungan Bersama Kami)
80. Pundok Digital “Informatika Setara”
81. Bata Merah (Bank Data Masyarakat Kelurahan Kenanga)
82. Halo Ks (Keluarga Sejahtera)
83. Ada Sela (Aplikasi Data Sekolah Adiwiyata)
84. Madu Sari (Masyarakat Peduli)
85. Ampas Kopi  (Acara Malam Pentas Seni Dan Ekonomi Produktif)
86. Rusip Bangka (Ruang Informasi Pariwisata Bangka) 
87. Pemanfaatan Dan Pengolahan Limbah Peternakan Menjadi Produk Pupuk Unggulan Di Desa Air Anyir
88. Pengenalan Pasar Digital Dan Digital Marketing Dalam Upaya Jual Beli Produk Umkm Olahan Ikan Desa Air Anyir
89. Pembuatan Sabun Berbahan Dasar Alami
90. Optimalisasi Limbah Cangkang Kerang Pantai Air Anyir Sebagai Bahan Industri Kreatif
91. Pengolahan Kulit Buah Sebagai Bahan Dasar Pembuatan Eco-Enzyme
92. “Serdadu Emas” (Serentak Dan Terpadu Pelayanan Kepada Masyarakat)
93. Bolu Salak Dan Cookies Salak
94. Gantungan Kunci Limbah Biji Kelapa Sawit
95. Pipet Resam
96. Virgin Coconut Oil (Vco)
97. Sakatari (Dimsum Udang Satang Khas Kotawaringin)
98. Teh Jekari
99. "Si-Pak Kaling" (Sistem Pelayanan Ak-I Keliling)
100. Simode (Sigap Monitoring Desa)
101. Kolak Nangka
102. Sippmas (Sistem Pengaduan Pohon Masyarakat)
103. Lapar Makkan (Laporan Realisasi Kemajuan Fisik Dan Keuangan)
104. Si Gembira (Sistem Informasi Berbasis Masyarakat Generasi Milenial Berantas Narkoba)
105. Istri Rasid (Industri Rumahan  Berbasis Gender)
106. Kadamaskus (Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Di Kampung Keluarga Berkualitas)
107. Kampanye Gang Kapuk
108. Si Yana ( Sistem Informasi Pelayanan Keluarga Berencana )
109. Memeluk Naumi (Mendata Sampai Ke Pelosok, Membina, Legalisasi Usaha Dan Kunjungan Fasilitasi Bantuan Bagi Usaha Mikro)
110. Rumpis (Rumah Pusat Informasi Serviks)
111. “Mulya Is The Star” (Membentuk Layanan Kearsipan Desa Berbasis Digital Untuk Membangun Masyarakat Bangka Yang Berbudaya Sadar, Dan Tertib Arsip) 
112. Eco Village (Strategi Ketahanan Pangan Keluarga Di Masa Dan Pasca Pandemi)
113. Pelayanan Registrasi Surat Tanah Kartu Vaksin Dan Pajak Bumi Bangunan
114. Si Alan Tangkas (Sistem Informasi “Alarm” Layanan Izin Tenaga Kesehatan)
115. Simantrapoin (Sistem Informasi Dan Tracking Disposisi Izin)
116. Inovasi Ibm Dalam Peningkatan Produksi Ikan Hasil Tangkapan Nelayan Bagan Tancap Desa Rebo Kab. Bangka Dengan Teknologi Lampu Celup Dalam Air (Lacuda)
117. Inovasi Desa Sadar Statistik (Lingkungan Limbang Jaya Dan Lingkungan Surya Timur, Kelurahan Surya Timur, Kabupaten Bangka)
118. Inovasi Model Edukasi Pencegahan Zat Aditif Berbahaya Pada Bahan Pangan Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Hidup Sehat Bagi Masyarakat Se-Kecamatan Merawang
119. Inovasi Digital Marketing Bagi Kelompok Usaha Madu Kelulut Di Dusun Buhir, Bangka
120. Inovasi Pola Sosialisasi Pola Hidup Sehat Dan Bersih Di Tengah Pandemi
121. Inovasi Pembuatan Disinfektan Dan Pembersihan Lingkungan Dalam Upaya Pencegahan Covid-19 Di Kelurahan Parit Padang Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka
122. Inovasi Revitalisasi Hutan Kota Sungailiat Berbasis Pendidikan
123. Si Jantan Sehat
124. Inovasi Pola Pembinaan Tata Kelola Manajemen Pada Enam Usaha Warung Makanan Dalam Mewujudkan Kampung Pangan Halal Desa Balun Ijuk
125. Inovasi Rintisan Kampung Wisata Berbasis Pemberdayaan Potensi Kearifan Lokal Masyarakat Kaki Bukit Maras Kecamatan Riau Silip Kabupaten Bangka
126. Inovasi Model Pemanfaatan Sumber Daya Kolong Bekas Tambang Timah Untuk Meningkatkan Kualitas Sosial- Ekonomi Masyarakat Menuju Green Economy Development Di Desa Parit Padang  
127. Inovasi Pengembangan Badan Usaha Milik Desa (Bum Desa) Dalam Rangka Penguatan Ekonomi Desa (Pendampingan Dan Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Bum Desa Di Desa Labuh Air Pandan)
128. Lets Go
129. Inovasi Pembuatan Penampung Air Hujan (Pah) Untuk Bangunan Rumah Tinggal Di Desa Jada Bahrin
130. Inovasi Penerapan Teknologi Mesin Pencacah Sampah Organik Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Pupuk Kompos Pada Ksm Sri Menanti Jaya Sungailiat
131. Inovasi Model Pendampingan Umkm Pada Kelurahan Sri Menanti Untuk Mendapatkan Perizinan Dasar Umkm
132. Inovasi Model Pengembangan Kesadaran Hukum Masyarakat Desa Bukit Layang Kecamatan Bakam Kabupaten Bangka
133. Paket Harumi
134. Inovasi Pemanfaatan Potensi Lokal Di Masa Covid 19 Desa Tanah Bawah Kecamatan Puding Besar Kabupaten Bangka (Optimalisasi Potensi Lokal)
135. Inovasi Gerakan Pakai Masker, Minus Plastik Serta Cinta Lingkungan Melalui 3 M (Mensosialisasi, Membersihkan, Menjaga) Tanggap Untuk Negeri  Di Desa Air Ruay Kecamatan Pemali
136. Inovasi Pengelolaan Limbah Organik Sisa Budidaya Untuk Meningkatkan Kualitas Tanah Di Lahan Cetak Sawah Desa Balun Ijuk
137. Inovasi Model Pembinaan Desa Jada Bahrin Mandiri Berbasis Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kegiatan Sipil Sahabat Desa
138. Inovasi Aplikasi Kolam Bundar Dan Bio Flok Pada Pembesaran Ikan Lele  Di Kelompok Remaja Masjid Parit Padang, Sungailiat, Bangka
139. Masa Berkarya (Manajemen Sasaran Berbasis Kader Wilayah)
140. Inovasi Konservasi Air Tanah Melalui Pembuatan Biopori Sebagai Upaya Mengatasi Kekeringan Di Desa Jada Bahrin Kecamatan Merawang
141. Inovasi Budidaya Kepiting Bakau Di Kelurahan Air Jukung, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka
142. Pos Kawa (Posyandu Kesehatan Jiwa)
143. Inovasi Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penerapan Teknologi Tepat Guna Berbasis Lingkungan Dan Ekonomi
144. Inovasi Transplantasi Karang Untuk Meningkatkan Produksi Perikanan
145. Inovasi Pemanfaatan Tempurung Kelapa Untuk Pembuatan Briket Arang Sebagai Potensi Energi Baru Pengganti Bahan Bakar Gas  Di Desa Zed Kabupaten Bangka
146. Inovasi Teknologi Tepat Guna Untuk Meningkatkan Ekonomi Desa  Di Desa Jada Bahrin Kecamatan Merawang
147. Inovasi Mesin Pencacah Daun Pelawan Menjadi Serbuk Teh
148. Inovasi Desa  Akuntansi Dana Desa Dan Umkm  Di Desa  Air Duren
149. Inovasi Model Adaptasi Kebiasaan Baru (New Normal) Bagi Nelayan Di Ppn Sungailiat 
150. Inovasi Koperasi Desa “Cara Jitu Membangun Perekonomian Desa’’
151. Inovasi Kawasan Konservasi Laut Marine Protected Area (Mpa) Melalui Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Dan Pengembangan Wisata Bahari
152. Inovasi Pemetaan Potensi Pariwisata Dan Pembangunan Masyarakat Dalil Berbasis Fungsi Hutan, Kearifan Lokal Dan Tata Kelola Pemerintah Desa Dalil
153. Inovasi Kaum Milenial Melalui Pembelajaran Dan Pemberdayaan Masyarakat Di Desa Karya Makmur Kabupaten Bangka Pada Masa Kenormalan Baru
154. Inovasi Sistem Peningkatan Pemahaman Masyarakat Terhadap Ekositem Pesisir (Mangrove )  Di Desa Tanah Bawah Kab.Bangka
155. Inovasi Model  Pengelolaan Wisata Sungai Upang Dan Perikanan Budidaya Sebagai Sektor Unggulan Di Desa Tanah Bawah Kabupaten Bangka
156. Inovasi Pengembangan Potensi Wisata  Rekreasi Dikawasan Pantai Kelurahan Matras Edisi Pandemi Covid–19
157. Inovasi Teknologi Domestikasi Ikan Tapah Di Desa Tanah Bawah Kabupaten Bangka
158. Inovasi Pemanfaatan Perairan Sungai Tanah Bawah Melalui Teknologi Budidaya Polikultur Berwawasan Lingkungan
159. Inovasi Pemanfaatan Tanaman Pucuk Idat Sebagai Teh Karya Masyarakat Desa Jada Bahrin
160. Inovasi Pemberdayaan Masyarakat Desa Penagan Dalam Pemanfaatan Potensi Lokal Berbasis Eco-Village
161. Inovasi Edukasi Pencegahan Penyebaran Covid-19 Dengan Menerapkan Protokol Kesehatan Di Kelurahan Matras
162. Inovasi Pemberdayaan Masyarakat Dan Potensi Desa Sebagai Edutourism Di Kemuja Kabupaten Bangka
163. Inovasi Desa Balun Ijuk Sebagai Desa Mandiri
164. Inovasi Edukasi Dan Pendampingan Dalam Pencegahan Stunting Di Desa Kace
165. Inovasi Pemanfaatan Lahan Pasca Tambang Timah Dengan Budidaya Nilam Dengan Beberapa Amelioran
166. Inovasi Edukasi Budidaya Ikan Lele Kolam Terpal
167. Pengelolaan Dan Pengembangan Usaha Mikro Di Desa Balun Ijuk Menjadi Usaha Mikro Kompetitif Halalan Toyyiban
168. Inovasi Ubi Menjadi Beras Aruk Desa Zed Kabupaten Bangka
169. Inovasi Model Pemberdayaan Masyarakat Desa Cengkong Abang Menuju Desa Mandiri
170. Inovasi Penerapan Ibm Budidaya Jamur Pangan Dan Kultur Jaringan Tanaman Skala Rumah Tangga Sebagai Upaya Meningkatkan Produktivitas Masyarakat
171. Inovasi Pemetaan Pola Sebaran Air Tanah Menggunakan Metode Geo Listrik Untuk Membantu Masyarakat Mencari Aquifer Air Tanah
172. Inovasi Mitigasi Dampak Covid-19 Melalui Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Di Desa Banyuasin Kabupaten Bangka
173. Inovasi Optimalisasi Lahan Pekarangan Untuk Pertanian Di Desa Jada Bahrin, Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
174. Inovasi Pengembangan Budidaya Cumi-Cumi Di Perairan Tuing Pulau Bangka
175. Inovasi Pemberdayaan Masyarakat Desa Air Duren Berbasis Kemandirian Pertanian Dan Ekonomi
176. Inovasi Antioksidan Daun Cempedak Sebagai Face Mask
177. Senyum Aripah 
178. Budak Sihat Ne
179. Inovasi Pengering Lada Berbasis Arduino
180. Inovasi Pengelolaan Sampah Bagi Masyarakat Balunijuk Kabupaten Bangka
181. Inovasi Pengembangan Wisata Hutan Mangrove Berbasis Ecotourism Di Desa Penagan Kecamatan Mendo Barat Kabupaten Bangka Provinsi Bangka Belitung
182. Inovasi Upaya Peningkatan Nilai Tambah Produk Hortikultura Di Desa Balun Ijuk, Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka
183. Sikok Bagi Duo (Sinkronisasi Dan Koordinasi Pembinaan Pengawasan Investasi Dalam Upaya Penanaman Modal)
184. Peningkatan Inovasi Kesehatan Masyarakat
185. Pengawasan Bahan Tambahan Pangan ( Awas Batangan )
186. Transformasi Digital Menghadapi Digitalisasi
187. Pengenalan Dan Pemanfaatan Sumber Energi Terbarukan
188. Budidaya Pertanian Hidroponik
189. Pak Bambang Budidaya Ikan “Pemanfaatan Kolong Bekas Tambang Untuk Kegiatan Budidaya Ikan”
190. Pelayanan Irpan Melalui Tws (Pelayanan Informasi Perbenihan Ikan Melalui Telepon Whatsapp)
191. Pembuatan Eco-Enzym
192. Pojok Baca
193. “Mataku Si Tanduk Mas”
194. Serbuk Jamu Wedang Uwuh
195. Penyuluhan Mengenai Dagusibu Kepada Masyarakat Air Anyir Guna Meningkatkan Pengetahuan Masyarakat Mengenai Obat-Obatan
196. Pembinaan Kader Anti-Napza Desa Kimak Di Bidang Kesehatan
197. Implementasi Teknologi Qris Untuk Efisiensi Transaksi Di Bumdes Desa Kimak
198. Pembuatan Peta Denah Guna Menunjang Kawasan Pariwisata Pantai Karang Mas Air Anyir
199. Edukasi Pengelolaan Arsip Keluarga Untuk Mendukung Jaminan Ketersediaan Informasi Di Lingkup Keluarga Wilayah Desa Air Anyir
200. Inovasi Peningkatan Efisiensi Bertransaksi Melalui Qris Dan Pengembangan Usaha Pada Pelaku Usaha
201. Perkenalan “Circle Time” Sebagai Cara Mengajar Yang Time Effective
202. Perencanaan Dan Pedoman Tentang Pembuatan Peraturan Desa Di Desa Air Anyir
203. Sosialisasi Penyakit Tidak Menular Bagi Ibu-Ibu Pkk Di Kawasan Desa Kimak
204. Peningkatan Kemampuan Bahasa Inggris Siswa Sekolah Dasar Desa Air Anyir
205. Optimalisasi Kawasan Wisata Pantai Dengan Pembuatan Lapangan Voli
206. Pemanfaatan Dan Pengolahan Tanaman Obat Keluarga (Toga) Menjadi Produk Olahan Herbal Guna Menjaga Imunitas
207. Pembuatan Sabun Berbahan Dasar Minyak Kelapa Sawit Dalam Upaya Pengembangan Produk Hasil Komoditas Unggul Daerah
208. Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pembangunan Umkm Di Bidang Pangan Sebagai Sumber Pendapatan Alternatif Masyarakat Desa Air Anyir
209. Penyampaian Laporan Penduduk Melalui E-Mail Terintegrasi Dengan Sistem Aplikasi Dokumen Kependudukan Pada Kantor Camat Pemali
210. Peningkatan Akuntabilitas Pelaksanaan Penyaluran Dan Pencairan Apbdesa Melalui Aplikasi “Sepradik” Pada Kecamatan Puding Besar Kabupaten Bangka
211. Mesin Tempel Beranak
212. Pasangan Idaman Menuju Gerbang Perak
213. Pemanfaatan Limbah Tapioka Menjadi Biogas
214. Gerakan Kolektif Kampanye Pencegahan Angka Stunting
215. Model Konvergensi Kelembagaan Sukses Tekan Stunting Di Bangka
216. Implementasi "New Normal" Melalui Bang Maman Terpesona ( Bangka Aman, Tertib Protocol Virus Corona)
217. Sedekah Sampah
218. Pengembangan Durian Lokal Di Kemuja
219. Pemanfaatan Kerajinan Lidi Nipah
220. Inovasi Pengembangan Pariwisata Benteng Kotawaringin
221. Inovasi Pengembangan Pariwisata Hutan Sungai
222. Wisata Saung Apung 
223. Pengembangan Kawasan Konservasi Tanaman Obat Berbasis Kearifan Lokal Masyarakat Adat Mapur
224. Edukasi Kesehatan Masyarakat Melalui Pelabelan Pada Tanaman Obat Dan Keluarga (Toga) Di Desa Pagarawan
225. Usaha Budidaya Ikan Lele Dan Ikan Nila Berbasis Teknologi Probio_Fm Di Cv Dam Desa Petaling Bangka
226. Penerapan Leisa Untuk Scale Up Produk Dan Peningkatan Kapasitas Kewirausahaan Petani Melenial 
227. Pengembangan Budidaya Ikan Ketang-Ketang (Scatophagus Argus) Dalam Upaya Optimalisasi Perairan Estuari Bagi Kelompok Pembudidaya Ikan
228. Ibm Aplikasi Pengolahan Mangrove Sebagai Produk Bernilai Tambah Bagi Masyarakat Di Kecamatan Belinyu
229. Inovasi Beras Aruk
230. Inovasi Kopi Pinang
231. Perkebunan Karet Desa Untuk Peningkatan Pendapatan Desa
232. Embung Desa Untuk Onjek Wisata
233. Inovasi Taman Celosia
234. Pemanfaatan Kolong Untuk Objek Wisata Telaga Emas
235. Gebong Memarong Upaya Pelestarian Budaya Suku Mapur
236. Perkebunan Sawit Desa Untuk Peningkatan Asli Desa
237. Inovasi Pengembangan Batik Cual Desa Kace
238. Inovasi Wisata Hutan Kemasyakatan 
239. Inovasi Atasi Ketimpangan Pendapatan
240. Inovasi Bunaktuslah
241. Inovasi Pengembangan Gerbang Lestari
242. Inovasi Rumah Disabilitas
243. Inovasi Pemanfaatan Lahan Reklamasi 
244. Inovasi Pemanfaatan Lahan Bekas Timah Untuk Perkebunan Sawit
245. Inovasi Pemanfaatan Kolong Untuk Peternakan Ikan
246. Inovasi Bumdes Untuk Peningkatan Pendapatan Desa
247. Inovasi Bank Sampah Beramal Tanpa Uang