Find Us On Social Media :
Ketua DPRD Bangka Belitung (Babel), Herman Suhadi bersama Bupati Bangka Mulkan dan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bangka Kwartanto melakukan peletakan batu (Humas DPRD Babel)

Bersama Bupati Bangka, Ketua DPRD Babel Lakulan Peletakan Batu Pertama Rumah Tahfidz Al-Qur'an

Yudi Wahyono Kamis, 21 September 2023 | 09:21 WIB
 
SONORABANGKA.ID - Ketua DPRD Bangka Belitung (Babel), Herman Suhadi bersama Bupati Bangka Mulkan dan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bangka Kwartanto melakukan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Tahfidz Qur'an Rahmatan Lil Alamin di Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sungailat (20/09/2023).
 
Tak luput juga Herman menyampaikan apresiasinya dan rasa terimakasihnya kepada Ketua Kadin Kabupaten Bangka yang telah mau dan peduli membangun dunia pendidikan yang ada di Kabupaten Bangka.
 
Rumah tahfidz Al-Qur’an ini adalah hasil inisiasi Ketua Kadin Bangka Kwartanto yang menyisihkan sebagian hartanya kepada masyarakat.
 
"Salut dengan beliau yang sudah mau dan peduli terhadap pendidikan ahlak anak anak," ungkapnya.
 
Herman berharap dengan bertambahnya dengan bertambahnya Rumah Tahfiz dapat membantu membentuk Sumber Daya Manusia utamanya generasi muda menjadi generasi pencinta Al-Qur’an yang memiliki akhlak yang baik.
 
Sementara itu Kwartanto mengatakan bahwa Kadin Bangka menyampaikan pembangunan manusi tidak hanya dilihat dari tingkat kecerdasan saja, melainkan juga diperlukan ahlak yang baik.
 
"Bagi kami orang pintar tanpa ahlak yang baik sangat di sayangkan," ujarnya.
 
Hal ini juga menurutnya sejalan dengan program yang telah dicanangkan Kadin Bangka di dalam masa kepemimpinannya.
 
Dimana Kadin Bangka akan terus berupaya membantu masyarakat dalam berbagai bidang, seperti bidang kesehatan, pendidikan, keagamaan dan bidang sosial.
 
"Tujuan kami membangun dan berinvestasi di bidang pendidikan untuk membangun karakter-karakter anak - anak yang ada di Provininsi Kep. Babel khususnya Kabupaten Bangka menjadi lebih baik," pungkasnya.