Find Us On Social Media :
Festival Jajanan Bango (FJB) 2023 digelar di Plaza Parkir Timur Senayan pada 27-29 Oktober 2023 dengan tema ?Bangkitkan Sejuta Rasa Nusantara.? (Kompas.com/Krisda Tiofani)

Kenyang dan Tidak Rugi, Berikut 3 Tips Datang ke Festival Kuliner

Julisna Ruswan Kamis, 2 November 2023 | 07:07 WIB

SonoraBangka.id - 

Kamu bisa mengikuti tips datang ke festival kuliner agar tetap kenyang dan tidak rugi, seperti dibagikan oleh selebritas Sarwendah Tan dan Amaryllis Esti Wijono, Direktur Nutrition PT Unilever Indonesia, Tbk, berikut ini.

1. Bawa teman saat pergi ke festival kuliner

Jangan datang sendirian saat mendatangi festival kuliner. Pastikan membawa satu atau dua teman untuk makan bersama. "Kalau datang sendiri, makan satu porsi sudah kenyang sendiri.

Mata masih pengin, tetapi perut sudah kenyang," kata Amaryllis atau yang akrab disapa Lilis dalam jumpa pers FJB 2023, Jumat (27/10/2023). Semakin banyak orang yang diajak, kemungkinan mencicipi lebih banyak makanan juga semakin besar. Membawa teman atau saudara ke festival kuliner juga bisa menambah momen kebersamaan keluarga.

2. Kosongkan perut  

Hindari mengonsumsi banyak makanan dan minuman sebelum mengunjungi festival kuliner. Isi perut secukupnya dan sisakan ruang untuk menikmati beragam sajian yang dijajakan selama festival. "Jangan makan banyak sebelum datang ke festival supaya porsi makannya nanti bisa lebih banyak," ujar Sarwendah Tan.

3. Cicip makanan yang belum pernah dicoba

Sebaiknya nikmati makanan yang belum pernah dicoba, apalagi bila sajian tersebut hanya ditemukan di daerah tertentu. Erwita Dianti, Direktur Pemasaran Ekonomi Kreatif Kemenparekraf, mengatakan, tips ini bisa juga menambah memori rasa sajian baru sekaligus mengatasi rasa penasaran terhadap makanan tersebut.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Tips Datang ke Festival Kuliner, Tetap Kenyang dan Tidak Rugi", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/10/31/140800875/3-tips-datang-ke-festival-kuliner-tetap-kenyang-dan-tidak-rugi?page=all#page2.