Find Us On Social Media :
Ilustrasi kue lumpur tanpa kentang. (DOK.SHUTTERSTOCK/wisnupriyono)

3 Cara Membuat Kue dari Tepung Ketan agar Tidak Keras saat Dingin

Julisna Ruswan Kamis, 23 November 2023 | 08:06 WIB

SonoraBangka.id - Sedang ingin membuat kue tradisional? Salah satu bahan utama untuk membuat kue tradisional khas Indonesia adalah tepung ketan. Kamu bisa menggunakan tepung ketan sebagai bahan dasar membuat kue yang dikukus atau digoreng.

Dilansir dari majalah "Saji / ED 378 MAR 2017" oleh Saji terbitan Gramedia, ada beberapa tips membuat kue tradisional menggunakan tepung ketan agar tidak keras saat dingin. Di antara kue tepung ketan yang bisa kamu coba di rumah, seperti getas dan klepon. 

1. Campurkan tepung ketan dengan kentang kukus

Kamu bisa mencampurkan tepung ketan dengan kentang kukus yang sudah dilumatkan halus.

Cara ini bisa membuat kulit dari kue berbahan tepung ketan menjadi lembut dan tidak tampak kering. 

2. Oleskan minyak atau santan kental 

Cara membuat kue tradisional dari tepung ketan agar tidak keras saat dingin adalah mengoleskan minyak pada saat kue sudah matang. 

Selain minyak, gunakan santan kental sisa adonan untuk mengoleskan pada beberapa kue yang dikukus.

3. Bungkus dengan plastik

Cara untuk menghindari kue keras dan berkulit adalah dengan cara membungkusnya dengan plastik.

Gunakan plastik bening bersih untuk membungkus kue agar terhindar dari bakteri atau kotoran di sekitar. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Cara Membuat Kue dari Tepung Ketan agar Tidak Keras saat Dingin", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/11/22/131300175/3-cara-membuat-kue-dari-tepung-ketan-agar-tidak-keras-saat-dingin.